Penampakan Rumah Mewah Mahalini di Bali Mulai Didekor untuk Nikahan

Rumah yang tampak luas dan besar itu tampak sudah mulai dihiasi ornamen dan tenda khas pernikahan adat Bali.

Ade Wismoyo | MataMata.com
Jum'at, 03 Mei 2024 | 14:46 WIB

Mahalini dan Rizky Febian. (instagram/@mahaliniraharja)

Matamata.com - Rizky Febian dan Mahalini Raharja  akan segera melangsungkan pada Minggu, 5 Mei 2024 nanti di Bali. Terkait persiapan pernikahan tersebut, beredar sejumlah foto kediaman Mahalini yang mulai terlihat ada dekorasi.

Persiapan yang terjadi di rumah keluarga Mahalini itu terlihat di akun TikTok @dharwaca_nas pada Rabu (1/5/2024).

"Rumah Mahalini Raharja di Bali sudah mulai berhias, jelang Pernikahan 5 Mei 2024?" tulis sang pengunggah sebagai caption dalam unggahan tersebut.

Terpantau, sebuah rumah besar bergaya tradisional Bali yang sudah mulai didekorasi. Rumah itu diduga merupakan kediaman keluarga Mahalini Raharja.

Mahalini dan Rizky Febian. (instagram/@mahaliniraharja)
Mahalini dan Rizky Febian. (instagram/@mahaliniraharja)

Kendati belum terlalu ramai, di rumah tersebut sudah terlihat tenda dan dekorasi khas Bali. Dekorasi terbuat dari pelepah daun kelapa dan bambu yang ditata sedemikian rupa di halaman depan rumah Mahalini.

Salah seorang kerabat Mahalini menyebut bahwa rumah yang ditinggali keluarga Mahalini itu akan dijadikan lokasi utama untuk beberapa rangkaian prosesi pernikahan secara adat.

Disebutkan bahwa Mepamit merupakan prosesi pertama yang akan mengawali serangkaian upacara lainnya. Mepamit sendiri merupakan salah satu dari beberapa ritual dalam pernikahan adat Hindu Bali yang ditujukan untuk berpamitan kepada para leluhur.

Untuk resepsi, rencananya akan digelar di Jakarta. Namun hingga saat ini belum diinformasikan secara pasti di mana lokasi persisnya.

Di luar urusan lokasi pernikahan, sejumlah netizen juga menyoroti agama Mahalini. Beberapa netizen mempertanyakan apakah Mahalini yang akan beralih keyakinan dari Hindu ke Islam.

Ada juga yang menyoroti kediaman Mahalini di Bali yang begitu luas dan besar.

Baca Juga: Rizky Febian-Mahalini Nikah 5 Mei di Bali

Berita Terkait TERKINI

Sosok Pendeta Gilbert Lumoindong dan Ustaz Solmed dikenal sebagai pemuka agama yang hidup bergelimang harta....

hotvideo | 17:55 WIB

Paula Verhoeven kini sudah sangat jarang tampil di publik tanpa mengenakan hijab....

hotvideo | 17:14 WIB

Selain ramah, ada komentar warganet yang menarik perhatian. Ia turut bicara soal aroma tubuh ibu satu anak ini....

hotvideo | 19:42 WIB

Momen ini terjadi saat keluarga Sultan Andara ini berlibur ke London, Inggris....

hotvideo | 18:45 WIB

Asila Maisa mendapat hadiah lego dari Ivan Gunawan....

hotvideo | 18:18 WIB

Maia Estianty beri reaksi tak terduga saat menyadari ada Shafeea di sampingnya....

hotvideo | 14:02 WIB

Momen tersebut terjadi saat Aurel masih kecil di masa Syahrini sedang dekat dengan Anang Hermansyah....

hotvideo | 15:22 WIB

Krisdayanti juga bersikap hangat pada calon menantunya Sarah Menzel....

hotvideo | 15:11 WIB

Momen bertemunya Adzam dengan ayah biologisnya itu menuai beragam komentar publik....

hotvideo | 11:57 WIB

Seiring berita perceraian itu muncul lagi deh video-video lama tentang Ria Ricis dan Teuku Ryan di media sosial....

hotvideo | 13:28 WIB