9 Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja, Umumkan Kehamilan Setelah 4 Tahun Nikah

Sonam Kapoor hamil anak pertama, yuk intip potret mesranya dengan sang suami

Ismail | MataMata.com
Selasa, 22 Maret 2022 | 23:00 WIB

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@anandahuja)

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@anandahuja)

Matamata.com - Keluarga aktris Bollywood Sonam Kapoor tengah berbahagia. Sonam Kapoor hamil anak pertama dan dia mengumumkan sendiri kabar tersebut di Instagram. Potret mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja pun mencuri perhatian seiring dengan kabar bahagia ini.

Lewat Instagram pribadinya, Sonam Kapoor memposting beberapa foto dengan suaminya, Anand Ahuja. Tampak Sonam berbaring di sofa di pangkuan suaminya sambil menyentuh baby bump-nya.

"Empat tangan untuk membesarkanmu sebaik mungkin. Dua hati yang akan berdetak serempak denganmu di setiap langkah. Satu keluarga yang akan menghujanimu dengan cinta dan dukungan. Kami tidak sabar untuk menyambutmu. #everydayphenomenal #comingthisfall2022," kata Sonam Kapoor pada captionnya saat mengumumkan kehamilannya kemarin (21/3/2022).  

Banyak seleb Bollywood yang mengucapkan selamat untuk Sonam Kapoor dan Anand Ahuja, termasuk Kareena Kapoor, Alia Bhatt dan Dia Mirza. Yuk langsung saja intip potret mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja beserta fakta-fakta kisah cinta mereka seperti dikutip dari Hindustan Times dan Instagram resmi sang aktris. Cekidot!

1. Pasangan Sonam Kapoor dan Anand Ahuja menikah pada 8 Mei 2018. Sonam Kapoor adalah putri pertama dari aktor Anil Kapoor dan Sunita Kapoor, sementara Anand Ahuja adalah pengusaha fashion terkenal di India.

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@anandahuja)
Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@anandahuja)

2. Anand dan Sonam tinggal di rumah mereka di London dan sering mengunjungi orang tua mereka masing-masing di Delhi dan Mumbai. Anil Kapoor sendiri pernah mengungkap kalau dia dan istri sering merindukan anak-anak dan mengkhawatirkan mereka. Namun, dia merasa beruntung hidup di era teknologi yang memungkinkan menghubungi mereka kapanpun.

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@anandahuja)
Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@anandahuja)

3. Sonam Kapoor yang memulai debutnya pada tahun 2007, kini telah memantapkan dirinya sebagai salah satu aktris terkemuka di industri hiburan. Selain akting, dia adalah ikon mode dan penampilannya kerap dikagumi penggemar. Banyak hal tentang Sonam yang mencuri perhatian, dan salah satunya adalah kisah cintanya dengan Anand Ahuja yang seperti dongeng.

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)
Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)

4. Sonam Kapoor diketahui menikah dengan Anand Ahuja pada tahun 2018 dalam sebuah upacara yang intim yang diikuti dengan resepsi akbar. Dilansir Hindustan Times, Sonam menyebut awalnya teman-temannya mencoba menjodohkannya dengan sahabat Anand. Rupanya, dia bertemu Anand saat sedang sibuk dengan promosi Prem Ratan Dhan Payo tahun 2015.

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)
Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)

5. Suatu hari, teman-temannya memintanya mengunjungi sebuah bar dan dia melihat Anand dan temannya di sana. Temannya tinggi seperti Sonam, suka membaca sepertinya, dan penggemar berat film-film Hindi. Dia adalah pria baik yang berpendidikan, namun mereka tidak cocok dan Sonam justru tertarik pada Anand Ahuja.

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)
Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)

6. "Terkadang orang percaya bahwa ketika mereka memiliki minat yang sama, mereka bisa bersatu. Tidak ada yang akan memikirkan Anand dan saya bersama karena Anand benar-benar berbeda. Dia bahkan tidak tahu bahwa Anil Kapoor adalah ayah saya. Saya berbicara dengan Anand sepanjang malam saat itu," kata Sonam Kapoor dilansir Hindustan Times.

Baca Juga: Fuji Pakai Hijab Syar'i saat Umrah Bareng Thariq, Dipuji Cantik: Bidadari Surga

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)
Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)

7. Sonam Kapoor dan Anand Ahuja sering berbagi momen istimewa bersama di Instagram dan kerap bikin penggemar baper. Dari liburan sampai merayakan ulang tahun bareng, mereka tampak begitu serasi dan saling mengasihi satu sama lain.

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)
Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)

8. "Kau adalah cahaya yang menuntunku dalam segala hal. Sifatmu yang kekanak-kanakan namun bijaksana adalah kombinasi paling mematikan dari apa yang seharusnya dimiliki seorang pria. Aku paling mencintaimu di seluruh dunia," kata Sonam Kapoor di salah satu momen ulang tahun sang suami.

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)
Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)

9. Selain kabar kehamilan, Sonam Kapoor juga punya film baru yang ditunggu berjudul Blind. Sonam terakhir terlihat di film tahun 2019 berjudul The Zoya Factor yang dibintanginya bersama Dulquer Salmaan. Dia juga sempat menjadi cameo di film Anil Kapoor dan Anurag Kashyap berjudul AK vs AK yang dirilis di Netflix pada tahun 2020.

Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)
Potret Mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja (Instagram/@sonamkapoor)

Itu dia beberapa potret mesra Sonam Kapoor dan Anand Ahuja yang bikin baper. Mereka sedang berbahagia karena bakal dikaruniai momongan setelah 4 tahun menikah. Semoga kehamilannya lancar selalu dan ditunggu film berikutnya. Siapa yang ikut bahagia mendengar kabar ini?

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB