Cerita Aishwarya Rai Ikuti Miss India dan Miss World: Ada Ekspektasi Besar!

Orang-orang menaruh ekspektasi tinggi kepada menantu Amitabh Bachchan itu.

Senin, 30 Agustus 2021 | 22:53 WIB
Aishwarya Rai dan putrinya (Instagram/@aishwaryaraibacchan_arb)

Aishwarya Rai dan putrinya (Instagram/@aishwaryaraibacchan_arb)

Matamata.com - Aishwarya Rai merupakan seorang runner up atau juara kedua di kontes Femina Miss India pada 1994, sebelum memulai debutnya sebagai seorang aktris. Tapi, ia menjadi Miss World di tahun yang sama.

Dalam sebuah wawancara dengan BBC, istri Abhishek Bachchan ini menceritakan kejadian sama yang terjadi dalam kedua kontes tersebut.

Aishwarya Rai (Shutterstock)
Aishwarya Rai (Shutterstock)

Pertama, orang-orang menaruh ekspektasi tinggi kepada menantu Amitabh Bachchan itu.

"Oh, ada tanda-tanda yang sama ketika Miss India, mereka persis sama. Ada ekspektasi besar dariku. Anehnya dan luar biasanya, hal yang sama terjadi di ajang Miss World," tuturnya, dilansir Hindustan Times.

Abhishek Bachan bersama Aishwarya Rai dan putrinya Aaradhya. [Instagram]
Abhishek Bachan bersama Aishwarya Rai dan putrinya Aaradhya. [Instagram]

Selama ajang kecantikan bergengsi tersebut, Aishwarya mengatakan bahwa tidak ada yang menghakiminya. Ia juga menjadi populer dalam beberapa bulan.

"Di antara beberapa kontestan terpilih, aku dianggap sebagai kontestan yang sangat kuat dan kemungkinan menjadi pemenang. Aku pikir hal itu tidak akan terjadi lagi padaku. Aku tidak begitu menyukai rasanya," sambungnya.

Gaya Aishwarya Rai di Festival Film Cannes 2019. (Instagram/@aishwaryaraibachchan_arb)
Gaya Aishwarya Rai di Festival Film Cannes 2019. (Instagram/@aishwaryaraibachchan_arb)

Setelah kalah dari Sushmita, yang menjadi pemenang pertama Miss India, wajahnya terpampang di mana-mana dan dibandingkan dengan sang pemenang.

Tetapi pada akhirnya, Aishwarya memenangkan ajang Miss World dan menjadi wanita yang dihormati di India, seperti pemenang lainnya, yakni Yukta Mookhey, Diana Hayden, Reita Faria, Manushi Chillar and Priyanka Chopra.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB