Anaknya Artis Terkenal, Ibu Cecilia Cheung Malah Jadi Sopir Taksi Online

Ibu Cecilia Cheung, artis terkenal rela menjadi sopir taksi online karena kesulitan ekonomi.

Kamis, 13 Agustus 2020 | 16:01 WIB
Cecilia Cheung (Instagram/@cecilia_pakchi_cheung)

Cecilia Cheung (Instagram/@cecilia_pakchi_cheung)

Matamata.com - Berita terkini Cecilia Cheung, salah satu artis Hong Kong terkenal dikabarkan dalam kondisi ekonomi yang sedang terpuruk. Usai bercerai dari Nicholas Tse, Cecilia melahirkan anak ketiganya secara diam-diam.

Perjuangan Cecilia Cheung sebagai orangtua tunggal yang menghidupi 3 anaknya pun cukup berat. Berita terkini, mantan suami yang berusia 40 tahun itu telah berhenti menafkahi ketiga anaknya.

Karena kondisi ekonomi Cecilia Cheung yang buruk, ibunya Davies Shally pun harus ikut banting tulang bekerja demi meringankan beban ekonomi keluarganya. Davies, ibu Cecilia rela bekerja sebagai sopir taksi online untuk membantu ekonomi.

Sebaliknya dilansir dari Jayne Stars, keluarga mantan suami Cecilia justru hidup dalam kemewahan. Contohnya ibu Nicholas, Deborah Lee yang terus menikmati gaya hidup mewahnya di masa pensiun.

Ibu Cecilia Cheung (Instagram/@jaynestars)
Ibu Cecilia Cheung (Instagram/@jaynestars)

Beberapa hari lalu, kedua mantan mertuanya juga terlihat di distrik Central di Hong Kong. Deborah juga terlihat asyik berbelanja di toko-toko mewah dan makan siang di restoran mahal.

Sedangkan ibu Cecilia Cheung, Davies, terlihat menunggu calon pelanggan taksi online di luar mall mewah. Davies terlihat memainkan ponsel dan beberapa kali menghela napas selama menunggu pelanggannya.

Davies terlihat mengeluh dengan kurangnya lapangan pekerjaan dan sedikitnya penumpang akibat pandemi virus corona Covid-19.

Cecilia Cheung (Instagram/@cecilia_pakchi_cheung)
Cecilia Cheung (Instagram/@cecilia_pakchi_cheung)

Tapi, banyak pelanggan yang memberinya kesan positif melalui aplikasi selama 3 tahun Davies menjalani profesinya sebagai sopir taksi online.

Sebelumnya, Cecilia Cheung memulai karirnya sebagai bintang remaja sampai akhirnya menjadi artis terkenal di Hong Kong. Ia mulai mencari nafkah untuk menghidupi anaknya sebagai orangtua tunggal sejak cerai dari Nicholas Tse pada 2011 silam.

Cecilia Cheung sempat menceritakan kondisi keuangannya secara terbuka di media sosial. Saat itulah kabar mengenai orangtuanya yang sudah tidak menerima bantuan keuangan dan harus bekerja sebagai sopir taksi online dari Cecilia terungkap.

Baca Juga: Heboh, Tomohisa Yamashita Diisukan Tidur dengan Anak di Bawah Umur

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB