Duh, Shah Rukh Khan Nilai Kajol Buruk dan Tidak Fokus di Awal Kenal

Sekarang serasi di layar, padahal dulunya Shah Rukh Khan dan Kajol punya pandangan buruk satu sama lain.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Sabtu, 25 April 2020 | 07:45 WIB
Kajol dan Shah Rukh Khan (Instagram/@kajol)

Kajol dan Shah Rukh Khan (Instagram/@kajol)

Matamata.com - Tak dapat dipungkiri kalau pasangan Bollywood paling romantis jatuh ke tangan Kajol dan Shah Rukh Khan. Pasalnya kolaborasi keduanya kerap kali menghasilkan film hits, termasuk diantaranya Kuch Kuch Hota Hai

Mungkin tak banyak yang tahu kalau Shahrukh Khan dan Kajol memiliki pandangan negatif terhadap masing-masing di awal-awal kerja sama. Shah Rukh bahkan sempat bicara buruk tentang Kajol kepada rekannya, Aamir Khan. Aktor 54 tahun itu menyebut Kajol sangat buruk dan tidak fokus.

Shahrukh Khan dan Kajol dalam film My Name Is Khan. (Fox Star Studios)
Shahrukh Khan dan Kajol dalam film My Name Is Khan. (Fox Star Studios)

"Ketika aku bekerja dengannya di film Baazigar, Aamir (Khan) bertanya kepadaku tentang Kajol karena Aamir ingin bekerja dengannya. Saya meninggalkan pesan kepadanya, 'Dia sangat buruk, tidak fokus, kamu tidak akan bisa bekerja dengannya'," ungkap Shah Rukh Khan, seperti mengutip dari Hindustantimes.

"Tapi kemudian aku memberi klarifikasi, aku bilang kepada Aamir Khan, 'aku tidak tahu apa itu, tapi dia ajaib di layar," sambung Shahruhk Khan.

Rupanya, Kajol juga memiliki kesan yang sama soal Shahrukh Khan. "Saya ingat Shah Rukh dan aktor-aktor lain sangat mengganggu ketika mereka datang di lokasi syuting. Ketika itu aku sedang berceloteh di Marathi kepada seorang make up artist. Mereka seperti berkata, 'suara apa itu. Ini akan membelah kepala kita' Dia sangat pemarah tetapi aku terus mengobrol dan akhirnya dia berkata, 'Tolong diamlah. Saya pikir itulah bagaimana kami menjadi teman," ujar Kajol.

Shah Rukh Khan kemudian menimpali, "Bahkan sekarang, aku harus memberitahunya untuk diam."

Shah Rukh Khan (Instagram/@iamsrk)
Shah Rukh Khan (Instagram/@iamsrk)

Shah Rukh Khan dan Kajol pertama kali dipertemukan di film Baazigar pada 1993. Mereka kemudian kembali dipersatukan di sejumlah film hits seperti Dilwale Dulhania Le Jayenger (1995), Kuch Kuch Hota Hai (1998), Kabhi Khushi Kabhie Gham (2001), My Name Is Khan (2010) dan yang terbaru, Dilwale (2015).

Shah Rukh Khan pun mengakui Kajol adalah salah satu aktris terbaik Bollywood. Dia bahkan ingin anak perempuannya, Suhana Khan, bila ingin jadi aktris bisa belajar dari Kajol. 

"Anak perempuanku (Suhana) ingin menjadi seorang aktris dan aku ingin dia mempelajarinya. Aku harap dia belajar dari Kajol. Aku tidak bisa menjelaskan tetapi dia adalah sesuatu yang lain di layar," kata Shah Ruhk Khan.

Memang sahabat sejati nih Shah Rukh Khan dan Kajol ya! [Ferry Noviandi]

Baca Juga: 5 Seleb Bollywood yang Jalani Ibadah Puasa, Ada Shah Rukh Khan

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB