Keanu Reeves dan Alexandra Grant. (Youtube/Accsess)
Matamata.com - Lama tak perlihatkan pendamping di depan publik, jalinan asmara Keanu Reeves dan Alexandra Grant masih hangat diperbincangkan netizen.
Bahkan, belum lama ini Keanu Reeves kepergok jalan bareng dan bergandengan mesra dengan kekasih barunya tersebut.
Hal ini seperti diunggah oleh akun gosip @lamiscorner pada Kamis (7/11). Dari foto tersebut, Alexandra bahkan tak segan untuk menyenderkan kepalanya ke bahu pemain film John Wick itu.
Tak sampai di situ, penampilan keduanya juga sukses mencuri perhatian. Ini lantaran, Keanu dan Alexandra Grant kompak mengenakan jaket denim dan dipadukan celana jeans ketat.

Sontak saja, unggahan tersebut langsung menuai ragam reaksi penggemar keduanya di media sosial.
"Mau lah nyender kayak gitu," komentar akun @yanllie.
"Apakah ini yang dinamakan hari patah hari internasional," imbuh netizen @mylovetaekim.
"Setelah sekian purnama betah single. Semoga berbahagia Mas Keanu," jelas akun @karara_bear.
"Aku nungguin dari kecil sampai Keanu tua ternyata oh ternyata sakit tapi tak berdarah," kata netizen @rika_ngkah.
Baca Juga: Bikin Kepincut Keanu Reeves, 5 Fakta Menarik Alexandra Grant