Miris, Naomi Campbell Pernah Dilarang Masuk Hotel Gara-Gara Warna Kulit

Supermodel Naomi Campbell ungkap perlakuan diskriminatif yang pernah dialaminya.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Kamis, 01 Agustus 2019 | 08:10 WIB
Naomi Campbell. (Instagram/@naomi)

Naomi Campbell. (Instagram/@naomi)

Matamata.com - Perilaku diskriminatif masih sering dialami oleh banyak orang zaman now. Salah satu yang pernah mengalaminya adalah supermodel dunia Naomi Campbell.

Dilansir dari laman The Guardian, wanita asal Inggris ini bercerita bahwa belum lama ini, ia mendapatkan perlakuan rasis saat bertamu ke sebuah hotel di Prancis.

Naomi Campbell mengungkapkan, saat itu ada seorang petugas hotel di kawasan selatan Prancis melarangnya masuk. Alasannya sangat mengagetkan, itu semua gara-gara Naomi berkulit hitam.

Ketika diwawancara oleh media Paris, wanita 49 tahun tersebut menceritakan pengalamannya ketika dilarang masuk hotel saat datang bersama temannya yang berkulit hitam.

Naomi mengatakan ia tidak boleh memasuki lobi hotel, padahal dirinya merupakan tamu undangan dari sebuah acara yang diadakan di hotel tersebut.

Naomi Campbell. (Instagram/@naomi)
Naomi Campbell. (Instagram/@naomi)

"Baru-baru ini aku berkunjung ke sebuah kota di Prancis saat acara festival film Cannes, di mana aku diundang untuk jadi bagian dari acara itu di sebuah hotel," cerita Naomi Campbell.

"Mereka tidak membolehkan kami masuk, aku dan temanku, karena warna kulit kami," lanjutnya.

Staf hotel berkata pada mereka kalau tempatnya sudah penuh. Namun, anehnya di saat yang sama, ia membiarkan orang lain masuk ke dalam hotel begitu saja.

Naomi tidak mengungkapkan lagi tentang kelanjutan kisahnya, termasuk apakah akhirnya ia diperbolehkan masuk atau tetap harus di luar hotel. Namun kejadian tersebut justru dianggapnya sebagai pecutan untuk semakin berani mengekspresikan diri.

Naomi Campbell. (Instagram/@naomi)
Naomi Campbell. (Instagram/@naomi)

"Kejadian itu menginspirasiku untuk lanjut mengekspresikan diriku dan membuatku lebih didengar," ungkap Naomi.

Baca Juga: Duh, Ratusan Pekerja Film Hollywood Ketipu Proyek di Indonesia

Naomi juga memberikan pesan kepada model-model muda berkulit hitam supaya tidak merasa rendah diri dengan warna kulitnya. Sebab, setiap orang berhak diperlakukan secara adil di industri mode jika ia mau, tak peduli ras dan warna kulit.

"Aku bilang pada mereka jangan pernah membiarkan orang lain memandang rendah nilai yang kamu anggap penting. Kamu harus tangguh dan berani di bidang pekerjaan ini dan dekatkan diri dengan keluarga serta agensi yang baik," pesan Naomi Campbell.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB

Aktor papan atas Korea Selatan, Kim Soo Hyun, kini tengah menjadi sorotan setelah diterpa badai masalah hukum terkait ko...

world | 16:15 WIB

Penyanyi dan aktris ternama Amerika Serikat, Selena Gomez, kembali menjadi perbincangan hangat di media sosial setelah t...

world | 16:15 WIB

Justin Bieber kembali menjadi pusat perhatian publik global, bukan karena karya musik barunya, melainkan akibat rumor ba...

world | 11:45 WIB

Lucy Guo mencatatkan namanya dalam sejarah sebagai miliarder wanita termuda di dunia, menggeser posisi bintang pop terke...

world | 06:30 WIB

Kabar mengejutkan tentang penyanyi internasional Justin Bieber yang diisukan bangkrut akibat utang sebesar Rp320 miliar ...

world | 09:30 WIB

Blue Origin, perusahaan penerbangan luar angkasa milik Jeff Bezos, kembali menjadi sorotan setelah mengumumkan rencana m...

world | 16:15 WIB