3 Tahun Jalin Asmara, Katy Perry dan Orlando Bloom Akhirnya Tunangan

Selamat Katy Perry dan Orlando Bloom!

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Sabtu, 16 Februari 2019 | 07:32 WIB
Katy Perry dan Orlando Bloom. (Instagram/@katyperry)

Katy Perry dan Orlando Bloom. (Instagram/@katyperry)

Matamata.com - Pasangan selebriti Hollywood penyanyi Katy Pery dan aktor Orlando Bloom akhirnya bertunangan setelah tiga tahun menjalani hubungan asmara. Kabar itu disampaikan langsung Katy dan Orlando di Instagram.

Di Instagram, Katy Perry mengunggah sebuah foto jari yang dilingkari sebuah cincin berbentuk bunga dengan batu permata berwarna ungu di tengahnya. Di foto itu juga terliahat sebagian wajah Katy dan Orlando.

"Full bloom," tulis Katy Perry sebagai keterangan.

Katy Perry pamer cincin tunangan. (Instagram Katy Perry)
Katy Perry pamer cincin tunangan. (Instagram Katy Perry)

 

Sementara itu, Orlando Bloom juga mengunggah foto yang sama di Instagram-nya. Sebagai keterangan foto, bintang film  The lord of the Rings itu menuliskan "Lifetimes," sebagai keterangan foto.

Ibunda Katy Perry, Mary Hudson juga mengabarkan hal sama melalui Facebook-nya. Mary mengunggah sebuah foto yang sepertinya acara pertunangan Katy dengan Orlando.

"Lihat siapa yang bertunangan di Hari Valentine!!,'' tulis Mary Hudson.

Kabar pertunangan Katy Perry dan Orlando Bloom muncul seminggu setelah pelantun "Fireworks" itu mengaku tak ingin menikah lagi, setelah bercerai dari aktor dan komedian Russell Brand. Seperti diketahui, Katy dan Russell menikah pada 2010, dan bercerai setahun kemudian.

Katy Perry
Katy Perry. (Instagram)

 

"Aku sudah menikah ketika aku berumur 25. Sekarang aku 34. Itu hampir 10 tahun yang lalu. Saya seperti, 'Satu orang selama sisa hidup saya,' dan saya tidak begitu yakin bahwa ide itu untuk saya. Saya hanya orang yang berbeda dari saya," katanya.

Baca Juga: Masih di RS, Begini Perayaan Valentine ala Raisa - Hamish Daud dan Bayinya

Sementara itu, Orlando Bloom pernah menikah dengan supermodel Miranda Kerr pada 2010. Namun pernikahan yang telah dikarunai seorang anak laki-laki itu harus berakhir pada 2013.

Suara.com/Ferry Noviandi

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB