Denny Sumargo Tiba-Tiba Didatangi Bocah buat Tes DNA: Sedih tapi Mau Gimana Lagi

Muhammad Sultan tidak bisa menutupi kesedihan. Meski sedih, hanya tes DNA yang bisa ia lakukan.

Yohanes Endra | Rena Pangesti | MataMata.com
Selasa, 15 Agustus 2023 | 19:07 WIB
Denny Sumargo. (Instagram/sumargodenny)

Denny Sumargo. (Instagram/sumargodenny)

Matamata.com - Denny Sumargo didatangi bocah bernama Muhammad Sultan yang ingin melakukan tes DNA. Lantas dengan kehadiran Sultan untuk meminta tes DNA, apakah ia merupakan anak dari Denny Sumargo?

Ternyata bukan. Kedatangan Sultan untuk meminta bantuan Denny Sumargo, agar ayah kandungnya mau mengakui ia sebagai anak kandung.

"Jadi kamu mau melakukan tes DNA?" tanya Denny Sumargo di kanal YouTubenya, Selasa (14/8/2023). "Iya," jawab Sultan singkat.

Sebelum datang ke Denny Sumargo, keluarga Muhammad Sultan sudah bicara lebih dulu dengan pihak ayahnya. Namun karena tak mendapat respons baik, ia meminta bantuan kepada bintang film 5 cm ini.

"Sudah (hubungi pihak ayah). Katanya aku bukan anak dia. Dia juga (bilang) enggak pernah kawin siri sama mama," ujar Sultan.

Muhammad Sultan tidak bisa menutupi kesedihan. Meski sedih, hanya tes DNA yang bisa ia lakukan untuk mendapat bukti sahih, bahwa dirinya lah anak kandung sang ayah.

"Aku sedih, tapi mau gimana lagi? Aku pasrah aja," ucapnya.

Denny Sumargo. (Instagram/sumargodenny)
Denny Sumargo. (Instagram/sumargodenny)

Jika memang tak diakui setelah tes DNA, Muhammad Sultan bercita-cita mau menjadi artis. Tujuannya agar sang ayah bisa melihat keberadaan dan merasa bangga.

"Oh, kamu berpikir kalau kamu terkenal, dia bangga?" tanta Denny Sumargo. "Iya. mungkin karena aku bukan siapa-siapa, dia enggak mau akui aku," jawab Sultan.

Sebab ternyata kata Sultan, ayahnya ternyata juga berada di dunia entertainment dengan menjadi seorang penyanyi. Hal itu diketahuinya dari sang tante. "Katanya, 'ini ayah kamu, ayah kamu penyanyi'," tuturnya.

Baca Juga: Dicap Cewek Manipulatif Oleh Denny Sumargo, Reaksi Tersipu Rachel Vennya Bikin Salfok

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB