Potret ultah Don anak Jessica Iskandar (Instagram/@inijedar)
Matamata.com - Don Azaiah Jan Verhaag putra Jessica Iskandar merayakan ulang tahun yang pertama pada Minggu (7/5/2023). Don merupakan anak Jessica Iskandar dari pernikahannya dengan Vincent Verhaag, serta adik El Barack yang beda ayah dengannya.
Ulang tahun Don rupanya dirayakan secara sederhana bersama keluarga dan anak-anak terlantar lho! Seperti apa potret ultah Don anak Jessica Iskandar? Yuk simak bareng-bareng!
1. Don anak Jessica Iskandar merayakan ulang tahun dengan dekorasi bertema binatang di hutan. Warna-warna earth tone pun dipilih untuk tema ultah Don yang pertama.

2. Don bersama ayah dan El Barack kakaknya tampil kompak memakai atasan putih. Sedangkan Jessica Iskandar mengenakan atasan motif kotak-kotak berwarna putih dan oranye yang serasi dengan dekorasi ultah Don.

3. Di ultah pertama Don, Jessica Iskandar berdoa untuk kesehatan, kekuatan, serta kebahagiaan sang buah hati. Jessica juga berharap Don menjadi orang yang sukses dengan tanggung jawab dan budi pekerti baik.

4. Ulang tahun Don dirayakan dengan penuh haru hingga Jessica Iskandar meneteskan air mata. Jessica Iskandar yang kini berdomisili di Bali rupanya memilih Yayasan Metta Mama & Maggha sebagai lokasi ultah Don.

5. Metta Mama & Maggha merupakan yayasan untuk bayi-bayi terlantar sekaligus tempat berlindung bagi calon ibu yang dianggap aib di keluarganya. Yayasan ini didirikan Maggha Karaneya, perempuan muda kelahiran 1999, saat usianya masih 15 tahun.

6. Ultah Don hanya dihadiri rekan-rekan terdekat Jessica Iskandar, khususnya yang juga berdomisili di Bali. Salah satunya adalah Jennifer Bachdim yang datang ke ultah Don bersama dua putranya.

7. Keluarga Jessica Iskandar yang berada di Bali pun hadir di acara ultah Don. Erick kakak Jessica Iskandar diketahui juga tinggal di Bali bersama sang istri, Vanessa Lima, dan putra semata wayangnya.

8. Ultah Don bukan saja menjadi kebahagiaan keluarga, tetapi juga berkah untuk bayi-bayi terlantar di yayasan Metta Mama & Maggha. Jessica Iskandar pun sekaligus mengajari Don untuk suka berbagi sejak dini.
Baca Juga: Vincent Verhaag Syok Malam-malam Lihat Muka Jessica Iskandar: Rasanya...

9. Dengan berkunjung ke yayasan, Don beserta El Barack diharapkan memahami apabila kehidupan tak melulu kesenangan dan hura-hura. Kegiatan berkunjung ke yayasan diharapkan pula dapat menumbuhkan empati Don dan El Barack di masa depan.

Itu dia potret-potret ultah Don anak Jessica Iskandar bersama keluarga, kerabat, dan anak-anak terlantar. Bagaimana pendapatmu?