Indra Bekti Bakal Operasi Mata, Aldila Jelita Singgung Biaya: Aku Pakai BPJS

Aldila Jelita mengungkap detail kondisi mata Indra Bekti sehingga harus dioperasi.

Nur Khotimah
Selasa, 07 Februari 2023 | 18:23 WIB
Indra Bekti dan Aldila Jelita. (Instagram/dhila_bekti)

Indra Bekti dan Aldila Jelita. (Instagram/dhila_bekti)

Matamata.com - Indra Bekti Bakal Operasi Mata, Aldila Jelita Singgung Biaya: Aku Pakai BPJS

Baru saja keluar dari rumah sakit, Indra Bekti harus dirawat lagi dan menjalani operasi. Sekarang Indra Bekti diharuskan melakukan operasi mata karena mengalami gangguan di bagian retina.

"Ada air keruh di mata Mas Bekti. Di dalam retinanya juga ada gumpalan darah, jadi harus dioperasi," kata istri Indra Bekti, Aldila Jelita saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta, Selasa (7/2/2023).

Baca Juga: Indra Bekti Ambruk Lagi dan Harus Segera Operasi, Aldila Mohon Doa

Indra Bekti sebenarnya sudah menjalani terapi akupuntur untuk mengobati matanya. Hanya saja, ayah tiga anak ini makin risih dengan masalah penglihatan yang makin parah. "Jadi ya sudah lah, aku coba ke beberapa rumah sakit," tutur Aldila Jelita.

Rencananya, operasi mata Indra Bekti akan dilakukan pekan ini di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta. "Insya Allah kalau enggak ada halangan, hari Kamis (9/2/2023). Sekarang ini masih banyak tes, banyak puasa, jadi banyak yang dijalani," imbuh Aldila Jelita.

Selain karena peralatan medis yang memadai, Indra Bekti menjalani operasi di sana karena biayanya bisa ditanggung BPJS.

Baca Juga: Istri Kabarkan Indra Bekti Masuk Rumah Sakit Lagi: Mohon Doanya Ya!

"Aku pakai BPJS buat matanya Mas Bekti," ucap Aldila Jelita.

Kabar Indra Bekti menjalani operasi mata sebelumnya disampaikan Aldila Jelita lewat Instagram pada Senin, (6/2/2023). Ia saat itu mengunggah foto sang presenter yang sudah berbaring di ranjang rumah sakit.

Indra Bekti mengalami masalah penglihatan setelah menjalani operasi setelah mengalami pendarahan otak pada 28 Desember 2022. (Adiyoga Priyambodo)

Baca Juga: Deretan Artis Tajir Berobat Pakai BPJS, Istri Indra Bekti hingga Fay

Berita Terkait

TERKINI

Ayu Dewi merasa tidak perlu tahu berapa jumlah harta suami, yang penting harta tersebut atas nama sang istri.
seleb | 13:17 WIB
Alih-alih tanggal, Marshel Widianto cuma berkenan menyebutkan bulan dan tahun pernikahan.
seleb | 12:48 WIB
Tema ulang tahun BCL kali ini adalah diskotik.
seleb | 12:22 WIB
BCL menarik mesra sang pria untuk ikut serta dalam kemeriahan acara tiup lilin.
seleb | 11:52 WIB
Iskandar menyebut pola keterlibatan para artis dalam skema pencucian uang umumnya terjadi karena endorse bisnis.
seleb | 11:40 WIB
Rafathar jadi trauma dan menolak apabila diajak mengunjungi Universal Studio Singapore lagi.
seleb | 03:30 WIB
Tonjolan di area vital Teuku Ryan begitu kentara saat berfoto dengan Dea Annisa.
seleb | 03:00 WIB
Dinar Candy ingin lebih fokus beribadah.
seleb | 22:48 WIB
Tampilkan lebih banyak