Teddy Pardiyana Mengira Rizky Febian Kicep Diajak Ketemuan: Kayak Ada yang Atur

Teddy Pardiyana mengaku sering mengajak Rizky Febian bertemu.

Yohanes Endra | Rena Pangesti | MataMata.com
Kamis, 19 Januari 2023 | 17:42 WIB
Teddy dan Rizky Febian. (Matamata.com)

Teddy dan Rizky Febian. (Matamata.com)

Matamata.com - Teddy Pardiyana dituntut dua tahun penjara atas penggelapan aset Rizky Febian yang dititipkan ke Lina Jubaedah.

Selama menghadapi kasus hukum, Teddy Pardiyana mengaku sering mengajak Rizky Febian bertemu, duduk bersama dan menyelesaikan masalah secara kekeluargaan.

Namun, menurut Teddy, Rizky Febian menolak ajakan ayah sambungnya.

"A Iky bilang tek-tokan saja sama Bahyuni, pengacaranya. Saya sendiri, ibaratnya gentle ya buat telepon, atau ini," kata Teddy Pardiyana di kanal YouTube SCTV, Kamis (19/1/2023).

"(Tapi memang sepertinya) Ada jarak yang ibaratnya, nggak pernah ketemu," tuturnya menambahkan.

Teddy Pardiyana menduga, ada sesuatu yang dirasakan Rizky Febian saat bertemu atau bahkan berkomunikasi dengannya. "A Iky kayak ketakutan apa ya? mungkin ada yang ngatur lah di belakangnya gimana supaya nggak ketemu," ujar suami almarhumah Lina Jubaedah ini.

Sementara Rizky Febian teru menolak berkomunikasi atau bertemu dengan Teddy Pardiyana, kasus hukum di Pengadilan Negeri Bandung terus berjalan.

Seminggu yang lalu, Teddy Pardiyana menjalani sidang tuntutan. Bapak satu anak ini dituntut dua tahun penjara atas penggelapan aset berupa mobil Kijang.    

"Dia terbukti melakukan tindak pidana penggelapan Pasal 372. Tuntutannya pidana tahun penjara," ujar pengacara Rizky Febian, Bahyuni melalui sambungan telepon, Kamis (12/1/2023).

Baca Juga: Teddy Pardiyana Dituntut 2 Tahun Penjara, Terbukti Lakukan Penggelapan Aset Rizky Febian

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB