Denise Chariesta. (MataMata.com/Rena Pangesti)
Matamata.com - Artis Denise Chariesta terus-terusan membahas perselingkuhannya dengan RD yang sebenarnya sudah berakhir. Karena terlalu sering membongkar aib sendiri, Denise Chariesta pun mengalami kerugian yang cukup besar.
Baru-baru ini terungkap bahwa Denise Chariesta kehilangan job dengan salah satu merek kosmetik lokal. Tentu saja nilai kontrak yang hilang cukup besar mengingat Denise berstatus sebagai Brand Ambassador alias BA.

Informasi tersebut disampaikan oleh Denise Chariesta dalam video YouTube yang tayang pada Sabtu (19/11/2022). Meski mendapat banyak dampak buruk imbas pengungkapannya itu, Denise Chariesta mengaku tidak peduli.
"Gue mendapatkan konsekuensi yang sangat banyak. Udah gue ceritain konsekuensinya apa, yang terakhir sekarang gue dipecat jadi brand ambassador MS Cosmetics," tutur Denise Chariesta.
Denise Chariesta mengaku hal yang terpenting baginya adalah menegakkan kejujuran serta keadilan sebagai wanita yang pernah disakiti dan menjadi selingkuhan pria beristri.
"Nggak masalah, nggak peduli gua. Ini bukan masalah duit, ini masalah kebenaran, ini masalah prinsip, ini masalah mindset yang harus diganti. Mindset yang perselingkuhan terlalu dianggap wajar," sambungnya.
Selain ini, Denise Chariesta juga disebut tidak lagi diundang ke podcast para artis karena diduga diminta oleh Luna Maya.
Tidak hanya itu, nama Denise Chariesta juga tercoreng karena dihujat publik.
Baca Juga: Duh! Baju Amanda Manopo di Nikahan Glenca Chysara Jadi Sorotan: Malu Sendiri Lihatnya