6 Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega, Adu Mulut di Depan Wartawan

Mereka ribut saat menghadiri gala premier film Keramat 2: Caruban Larang.

Ade Wismoyo
Jum'at, 18 November 2022 | 15:07 WIB
Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)

Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)

Matamata.com - Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega tengah menjadi sorotan netizen. Keduanya terlibat adu mulut di sebuah mal dan disaksikan banyak orang.

Dalam video yang viral di TikTok, tampak Lucinta Luna dan Isa Zega ribut di depan wartawan. Keributan terjadi pada Kamis (17/11/2022).

Ini bukan pertama kalinya dua artis transgender itu berseteru. Keduanya pernah berkonflik saat Lucinta Luna baru muncul di industri entertainment Tanah Air.

Baca Juga: 9 Potret Song Joong Ki di Reborn Rich, Siap Bikin Klepek-Klepek Lagi Setelah Vincenzo

Hingga kini belum ada klarifikasi apa pun dari kedua belah pihak. Namun berikut deretan fakta perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega dari video yang viral di media sosial.

1. Ribut di Depan Wartawan

Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)
Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)

Dari unggahan yang dibagikan oleh akun TikTok @janganjadipendendam, keributan antara Lucinta Luna dan Isa Zega terjadi saat mereka menghadiri gala premier film Keramat 2: Caruban Larang di sebuah mal. Mereka adu mulut di depan para wartawan yang mewawancarai mereka.

Baca Juga: Geger 'Anak' Ivan Gunawan Dituduh Oplas: Bibirnya Macam Digigit Tawon

2. Isa Zega Datangi Lucinta Luna Lebih Dulu

Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)
Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)

Keributan tampaknya berawal dari Isa Zega yang tiba-tiba mendatangi Lucinta Luna dan berkata kasar padanya. Saat itu Lucinta sedang diwawancarai oleh wartawan. Merasa terganggu dengan aksi Isa Zega, bintang film Bridezilla itu langsung memanggil petugas keamanan untuk meminta bantuan.

3. Ada yang Mencoba Melerai

Baca Juga: Ramai Dituding Lindungi RD, Uya Kuya Akhirnya Buka Suara: Gue Kagak Tahu Cowoknya

Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)
Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)

Seorang wanita terlihat mencoba untuk melerai Lucinta Luna dan Isa Zega. Namun upayanya sia-sia dan keributan pun tak bisa dihindari. Emosi keduanya semakin terpancing dan mulai membuka aib satu sama lain di depan publik.

4. Isa Zega Kejar Lucinta Luna

Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)
Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)

Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega tampaknya sudah terjadi sejak mereka keluar dari studio 1 bioskop. Saat itu mereka terlihat saling berteriak dan menunjuk ke arah satu sama lain. Isa Zega bahkan mencoba mengejar Lucinta Luna, namun dihalangi oleh security yang berjaga di tempat.

Baca Juga: 8 Potret Terkini Esa Sigit, Tetap Modis dengan Tubuh Berisi dan Pipi Chubby

5. Jadi Tontonan Banyak Orang

Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)
Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)

Insiden keributan yang terjadi antara Lucinta Luna dan Isa Zega tentu saja mengundang perhatian pengunjung yang datang. Beberapa dari mereka merekam keduanya adu mulut sambil tertawa. Ada juga yang meneriakkan nama Bunda Corla, yang sebelumnya disebut Isa Zega adalah seorang transgender.

6. Lucinta Luna Dibela Netizen

Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)
Fakta Perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega (tiktok/@janganjadipendendam)

Video Lucinta Luna dan Isa Zega adu mulut viral di media sosial serta mengundang beragam komentar dari netizen. Banyak yang menuduh Isa Zega sengaja memulai keributan karena tabiatnya yang suka bikin sensasi. Tidak sedikit yang mendukung Lucinta Luna untuk terus melawan Isa Zega.

Itu dia fakta perseteruan Lucinta Luna dan Isa Zega yang jadi tontonan banyak orang. Kamu dukung siapa?

Kontributor: Chusnul Chotimah
Berita Rekomendasi
Berita Terkait TERKINI
Ibunda Tiko bahkan sudah foto bersama Ibunda BCL dan Ibunda Ashraf Sinclair....
seleb | 10:48 WIB
Malah menurutnya, komentar-komentar itu menjadi motivasinya untuk lebih baik lagi....
seleb | 08:57 WIB
Warganet menduga bahwa selama ini Teuku Ryan tidak memberi nafkah kepada Ria Ricis....
seleb | 07:58 WIB
Zaskia Sungkar menuturkan bahwa putranya kelak kan menjadi anak yang baik....
seleb | 18:17 WIB
Melalui akun Instagram-nya, Rachel membagikan momen saat berlibur ke Korea Selatan bersama teman-temannya....
seleb | 18:06 WIB
Soal umrah bersama, lagi-lagi pelantun Banana Milk itu menyangkal. Menurutnya, dia hanya pergi umrah sendiri, lalu Ko Ap...
seleb | 17:28 WIB
Rayyanza yang berdiri sebelah Sus Rini terlihat mengambil amplop dan memberikannya kepada anak-anak yang tengah berbaris...
seleb | 17:12 WIB
Noah berdiri dengan raut datar sembari beberapa kali mengusap wajahnya dengan tangan....
seleb | 16:17 WIB
Reza Rahadian diketahui sudah lama bersahabat dengan Bunga Citra Lestari dan Ashraf Sinclair....
seleb | 15:03 WIB
Siapa saja artis hamil di penghujung 2023? Simak ulasan selengkapnya berikut ini....
seleb | 14:28 WIB
Tampilkan lebih banyak