Putri Delina Posting Foto Pesta Ultah Sule, Netizen Gaduh Bahas Nathalie Holscher dan Adzam

Nathalie Holscher dan Adzam ikut hadir di pesta ultah Sule. Fotonya ikut diunggah Putri Delina?

Nur Khotimah | MataMata.com
Rabu, 16 November 2022 | 19:49 WIB
Nathalie Holscher, Putri Delina, dan Sule. (Instagram/@nathalieholscher)

Nathalie Holscher, Putri Delina, dan Sule. (Instagram/@nathalieholscher)

Matamata.com - Putri Delina membagikan foto pesta ulang tahun Sule yang dihadiri oleh Nathalie Holscher dan Adzam. Apakah Putri Delina memilih foto yang ada Nathalie Holscher dan Adzam untuk dibagikan di media sosial Instagram?

Seperti diketahui, Sule merayakan ulang tahun yang ke-46 pada Selasa (15/11/2022). Di hari spesialnya, Sule mendapat kejutan pesta sederhana dari anak dan orang terdekat.

"Sekali lagi selamat ulang tahun ayah! Rahasia menjadi bahagia adalah menerima di mana kamu berada dalam hidup dan memaksimalkan setiap hari," tulis Putri Delina dalam bahasa Inggris.

Tentu saja unggahan Putri Delina mengundang komentar dari banyak netizen. Apalagi mereka tahu bahwa Nathalie Holscher dan sang anak ikut menghadiri acara tersebut. Sontak, netizen gaduh membahas Nathali dan Adzam di kolom komentar.

Putri Delina rupanya tidak membagikan foto yang ada Nathalie dan Adzam-nya. Alhasil, sejumlah netizen bertanya-tanya di kolom komentar kekasih Jeffry Reksa tersebut.

"Ko tidak ada Azam nya?" tanya netizen. "Bukanya natalie hadir ko gak diajak foto sekalian," sahut yang lain. "Bunda Nathalie kok gak diajak foto bareng," kata netizen lain.

Usut punya usut, Nathalie Holscher terlambat datang di pesta ulang tahun Sule. Nathalie Holscher juga tak lama berada di pesta ultah Sule karena Baby Adzam putranya dari Sule langsung rewel.

Sule diketahui resmi bercerai dengan Nathalie Holscher pada Agustus 2022. Apabila tidak bercerai, ulang tahun Sule juga sekaligus perayaan anniversary pernikahan ke-2 dengan Nathalie Holscher.

Sementara itu, pesta ulang tahun Sule mengusung tema Spongebob yang menggemaskan. Dalam vlog Putri Delina, terungkap alasan Sule mendapat ultah bak anak kecil. Alasannya ternyata karena celana pendek bergambar Spongebob kesayangan Sule.

Baca Juga: Ambil Job di Papua Demi Bayar Cicilan, Jessica Iskandar Dapat Saweran Serba Merah

Kontributor: Neressa Prahastiwi
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB

Momen ulang tahun aktris Natasha Rizky yang jatuh pada awal Mei 2025 menjadi sorotan publik setelah mantan suami sekalig...

seleb | 08:39 WIB