Kangen Berat, Ayah Nassar Sambat Sulit Bertemu Cucu yang Diasuh Muzdalifah

Ayah Nassar mengaku rindu pada sang cucu, Falhan Abssar.

Yohanes Endra | Sumarni | MataMata.com
Kamis, 08 September 2022 | 14:43 WIB
Muzdalifah dan Falhan Abssar. (Instagram/muzdalifah999)

Muzdalifah dan Falhan Abssar. (Instagram/muzdalifah999)

Matamata.com - Ahmad Hasan Sungkar, ayah Nassar, mengaku rindu setengah mati pada sang cucu yang merupakan anak Nassar dan Muzdalifah, yakni Falhan Abssar

Sebagai kakek, Ahmad Hasan Sungkar mengaku belum pernah bertemu si kecil lagi. Mengingat Falhan Abssar kini berada dalam asuhan Muzdalifah.

"Sebetulnya iya (kangen) tapi keadaannya begini, kita ngikutin saja," kata Ahmad Hasan Sungkar di akun YouTube Cumicumi yang diunggah baru-baru ini.

Berikutnya dia berharap Muzdalifah bisa segera mempertemukannya dengan sang cucu.

"Ini cucu yang pertama. Kalau keadaannya seperti itu harusnya ditemuin," ungkapnya.

Nassar sendiri turut menimpali. Sang pendangdut ternyata selalu berusaha menenangkan ayah ibunya.

Potret Penampilan Muzdalifah (instagram/@muzdalifah999)
Potret Penampilan Muzdalifah (instagram/@muzdalifah999)

Nassar percaya, mereka pasti akan berjumpa dengan Falhan Abssar lagi di masa depan.

"Aku sih nggak ada seharusnya. Aku selalu bilang sama abah dan mamah, nanti insya Allah ada waktunya. Kalau aku selalu begitu. Karena aku selalu membuat hal sulit menjadi hal mudah. Memperkecil masalah," tutur Nassar.

Terlepas dari itu, Nassar menekankan masih menjalin hubungan baik dengan Muzdalifah. Dia juga masih mendapat info terkini tentang si kecil walau susah bertemu.

"Komunikasi (masih ada) karena aku ada anak," tandas Nassar.

Baca Juga: Muzdalifah Mendadak Bahas Perselingkuhan: Kamu Sedang Investasi Karma!

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB