Rumah Nikita Mirzani Dikepung Polisi, Dicurigai Imbas Laporan Dito Mahendra?

Nikita Mirzani mengaku ada panggilan dari kepolisian setelah dilaporkan lelaki yang bernama Dito Mahendra.

Yohanes Endra | Yuliani | MataMata.com
Rabu, 15 Juni 2022 | 10:23 WIB
Nikita Mirzani. (Instagram/nikitamirzanii_172)

Nikita Mirzani. (Instagram/nikitamirzanii_172)

Matamata.com - Beredar kabar rumah Nikita Mirzani digeruduk polisi dari Polres Serang Kota sejak dini hari. Ia pun menyinggung nama Dito Mahendra yang menurutnya sebagai dalang atas kedatangan para oknum polisi tersebut.

Teranyar, Nikita Mirzani mengaku sempat ada panggilan dari kepolisian setelah dilaporkan lelaki yang bernama Dito Mahendra.

"Siapa sih Dito Mahendra ini, emang kalau dekat dengan Kapolda bisa ya laporannya di Serang Kota, tapi dia domisili di Jakarta, kacau," kata Nikita Mirzani dalam live instagramnya, Rabu (15/6/2022).

Nikita Mirzani. (Instagram/nikitamirzanii_172)
Nikita Mirzani. (Instagram/nikitamirzanii_172)

Menurut Nikita Mirzani, laporan itu terkait dugaan tindak penistaan dan fitnah. Ia pun tak paham sama sekali karena surat panggilannya memang tak pernah digubris.

"Panggilan sebagai saksi tapi nggak gue gubris, orang gue nggak kenal. Bayangin sebulan dikirim 12 sampai 13 kali surat panggilan, ke pak RT 3 (surat), masuk akal nggak," bebernya.

Nikita Mirzani juga heran karena oknum polisi yang menggeruduk rumahnya tak memberi keterangan yang jelas atas maksud dan tujuannya.

Ia lantas menyindir laporan Dito Mahendra yang berjalan cepat padahal belum satu bulan berlalu.

"Tapi hebat loh Dito laporan belum satu bulan udah dikeluarkan surat penangkapan," sindirnya.

Nikita Mirzani. (Instagram/nikitamirzanii_172)
Nikita Mirzani. (Instagram/nikitamirzanii_172)

Terlihat dalam live instagram yang dibagikan Nikita Mirzani, ada lelaki berbaju hijau yang memakai kalung lencana kepolisian. Ia tampak sedang berbincang dengan seseorang berbaju hitam.

Mereka tampak siaga di depan rumah artis kontroversial itu.

Baca Juga: Nikita Mirzani Gelisah Rumahnya Digeruduk Oknum Polisi: Jendela Kamar Pembantu Saya Dirusak

Ia pun mengaku tak takut dengan aksinya melawan kepolisian tersebut. Sebab, ia merasa tak salah.

"Gue nggak salah ngapain gue takut," tegasnya menjawabi pertanyaan netizen dalam live instagram.

Sebelumnya, Nikita Mirzani menjelaskan polisi dari Polres Serang Kota itu menggeruduk rumahnya sejak jam 3 pagi. Mereka memaksa masuk sampai merusak jendela kamar pembantu.

Beruntung, aksi tersebut terekam di kamera CCTV.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB