Seleb
Vincent Verhaag Curhat Kehidupan setelah Menikah, Kangen Dugem hingga Kaget soal Uang Sekolah Anak: Gila Itu Mah
Tanggung jawab Vincent Verhaag sebagai ayah dua anak membuat ia menghentikan kesenangannya dugem.

Matamata.com - Pasangan suami istri Vincent Verhaag dan Jessica Iskandar kembali membicarakan seputar kehidupan pernikahan. Melalui tayangan di kanal YouTube Jessica Iskandar, Vincent kali ini ditanya soal hal yang dirindukan versi diri sebelum menikah.
Dengan malu-malu, Vincent Verhaag mengaku masih ingin dugem. Namun yang berbeda, Vincent Verhaag tak akan bermain-main lagi dengan perempuan.
![Jessica Iskandar, Vincent Verhaag, El Barack Alexander dan Baby V [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/21/81770-jessica-iskandar-vincent-verhaag-el-barack-alexander-dan-baby-v.jpg)
"Pergi dugem cari suasana dan mabok tipis-tipis itu enggak salah. Itu yang aku kangen. Yang aku enggak kangen, keluar mabok dengan target bawa cewek pulang. Itu aku sudah enggak mau," kata Vincent Verhaag dalam vlog yang tayang pada Selasa (14/6/2022).
Di sisi lain, Jessica Iskandar merasa Vincent Verhaag masih bisa bersosialisasi dengan teman-temannya di dunia malam meski sudah menikah. Ternyata Vincent yang tahu diri dan berusaha mengurangi keinginannya tersebut.
![Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/05/63894-jessica-iskandar-dan-vincent-verhaag.jpg)
"Tapi aku tahu diri. Enggak mungkin aku ninggalin istri di rumah sama anak dua terus suaminya dugem. Kalau dibilang bisa ya bisa. Tapi itu kan aku enggak ada etika sama kamu sebagai suami," ucap Vincent Verhaag.
Tanggung jawab Vincent Verhaag sebagai ayah dua anak membuat ia menghentikan kesenangannya dugem. Lebih lanjut, lelaki berdarah Belanda ini merindukan momen saat masih bujang ketika yang ia pikirkan hanya kebutuhan diri sendiri.
![Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/25/98437-jessica-iskandar-dan-vincent-verhaag.jpg)
"Kangen sih enggak ya. Cuma yang dulunya cuma mikirin perut Vincent doang, sekarang mikirin perut tiga orang, banyak bertanggung jawabnya. Jadi aku kadang mikir-mikir kayak kaget gitu," cerita Vincent Verhaag.
"Buset, yang biasanya sehari ngeluarin duit enggak sampai Rp 100 ribu buat makan, sekarang sejuta ada kali. Apalagi uang sekolah, gila itu mah," tutur Vincent Verhaag.
Hot Video
Berita Terkait





Berita Terkini

Saipul Jamil Hempas Isu Jadi Orang Ketiga Rumah Tangga Dewi Perssik, Foto Ini Buktinya
Lewat sebuah potret, Saipul Jamil menegaskan bahwa isu dirinya orang ketiga tidak benar.

Profil Vincent Rompies, Sang Juara Tepok Bulu Vindes 2022
Dari penyanyi hingga presenter, Vindest bahkan jago main buku tangkis.

9 Potret Baby Bump Fathia Izzati, Bumil yang Modis Abis
Perut yang makin besar tak membuat Fathia Izzati berhenti tampil kece.

Astrid Kuya Beri Wejangan Cinta Kuya yang Akan Kuliah di Amerika: Jangan Ngaku Kuliah eh Tahunya Main
Kendati merasa berat, Astrid Kuya merelakan sang putri kuliah di luar negeri demi masa depan terbaik.

Profil Tiara Marleen, Digugat Cerai Suami usai Jadi Tersangka
Tiara Marleen dilaporkan keluarga H. Faisal karena menyebut mendiang Vanessa Angel hamil di luar nikah.

Profil Erika Carlina, Model yang Trending Usai Kalahkan Tim Raisa dan Anya Geraldine
Erika Carlina berpasangan dengan Hesti Purwadinata di tim ganda putri.

Aurel Hermansyah Kagumi Pola Didik Ashanty Sebagai Ibu Sambung, Putri Delina Kena Sentil Netizen
Cara Aurel Hermansyah menanggapi cara didik Ashanty yang tegas sebagai ibu sambungnya mendapat pujian dari warganet.

Alvin Faiz Akhirnya Sediakan Waktu untuk Anak Kandung, Henny Rahman Beri Pesan untuk Yusuf
Yusuf tampak begitu bahagia sampai menunjukkan berbagai hal yang dilihatnya kepada Alvin Faiz.

Arya Saloka Sempat Dikabarkan Selingkuh, Putri Anne Muncul Curhat soal Upaya Pertahankan Rumah Tangga
Putri Anne dan Arya Saloka rupanya sama-sama berpegangan kepada Tuhan saat dihadapkan dalam sebuah masalah.

Angga Wijaya Bicara soal Alasan Ceraikan Dewi Perssik: Dibilang Rahasia ya Bukan
Angga Wijaya yang pernah bekerja sebagai manajer Dewi Perssik menilai apabila alasan perceraiannya tak perlu diumbar.