Seleb
Tanggapi Momen Mesra Thariq Halilintar dan Fuji, H Faisal Senyum Semringah
H. Faisal beri komentar soal momen mesra Fuji dengan Thariq Halilintar.

Matamata.com - Ayah kandung Fujianti Utami, H. Faisal, angkat bicara perihal momen mesra anaknya dengan YouTuber kondang Thariq Halilintar.
Sebagaimana diketahui, Thariq Halilintar memberi kejutan denga menemui Fuji yang tengah mengisi acara bersama tim Ria Ricis.
Pada momen pertemuan tersebut, Thariq Halilintar datang dengan membawa satu buket bunga dan cokelat.
Setelah tersipu malu, Fuji kemudian memeluk Thariq Halilintar seraya melepas kerinduan setelah satu bulan tidak berjumpa.

Selain memberi bunga dan cokelat, momen romantis keduanya juga terlihat saat Fuji menyuapi Thariq Halilintar.
Perihal itu, H. Faisal tersenyum semringah saat ditanyai awak media. H. Faisal mengaku bingung untuk menjawabnya.
"Ya pertanyaan kamu, saya juga bingung jawabnya," katanya dikutip dari YouTube Esge Entertainment.

Besan Doddy Sudrajat ini menilai, hubungan Fuji dengan Thariq Halilintar sedang berada di tahap pengenalan diri.
"Itu kan hubungan pergaulan anak muda, artinya mereka perkenalan diri," sambungnya.
Selain itu, ayah Bibi Ardiansyah ini juga mengaku Gala Sky belum menerima kado dari Thariq Halilintar yang habis berlibur dari Turki.

"Sampai saat ini belum tahu (kado untuk Gala dari Thariq Halilintar)," ucapnya.
Dalam penutupnya, H. Faisal meminta dukungan masyarakat terkait hubungan asmara Fuji dengan Thariq Halilintar.
"Kita biarkan lah dulu. Kita lihat perkembangannya ke depannya gimana. Kalau ke arah baik, ya kita kan terima ya. Mudah-mudahan juga wartawan mendukung," ujarnya.
Hot Video
Berita Terkait





Berita Terkini

10 Potret Joanna Alexandra Momong Anak Pasca Ditinggal Suami, Bikin Baper!
Joanna Alexandra membesarkan empat buah hatinya sendirian setelah suaminya meninggal.

Istri Beri Kekuatan untuk Gary Iskak Hadapi Kasus Narkoba: Kita Bisa Melalui Ini
Gary Iskak diketahui sebelumnya juga pernah ditangkap karena narkoba.

Doddy Sudrajat Makin Yakin Pindahkan Makam Vanessa Angel, Klaim Dapat Izin dari Pemilik Wakaf
Doddy Sudrajat sangat ingin memindahkan makam putrinya.

Anak Ernest Prakasa yang Baru Kelas 6 SD Dimaki Teman, Cara Membalasnya Bikin Kagum
Ernest Prakasa mengaku kaget karena sumpah serapah sekarang jadi hal yang lumrah bagi anak sekolah dasar.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Klarifikasi Isu Selingkuh dengan Mimi Bayuh, Singgung soal Jet Pribadi
Raffi Ahmad menegaskan apabila semua hal selalu diceritakan kepada Nagita Slavina.

Citra Anidya Dikecup Chef Juna gegara Lakukan Pekerjaan Rumah Tangga: Dapat Reward dari Ayang
Pasangan serasi ini kerap memperlihatkan kemesraan.

7 Potret Terbaru Baby Claire Putri Shandy Aulia, Makin Cantik dan Mirip Sang Bunda
Semakin besar, Baby Claire dibilang Makin mirip dengan sang ibu, Shandy Aulia

Gary Iskak Kembali Ditangkap Polisi, Ahmad Dhani Kecam Ulama dan Buzzer
Gary Iskak kembali tertangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba, ia diamankan di kawasan Pasir Putih, Bandung. Ahmad Dhani mengecam pihak-pihak yang menertawakan UAS karena ditolak untuk datang ke Singapura beberapa waktu lalu.

10 Gaya Raline Shah di Festival Film Cannes 2022, Tak Kalah Bersinar dari Artis Hollywood
Gaya Raline Shah di Festival Film Cannes 2022 sukses memukau netizen.

Foto Jadul Arie Untung sebelum Hijrah Jadi Sorotan: Kok Mirip Mita The Virgin!
Arie Untung membagikan foto jadulnya saat masih jadi DJ.