Ibu Gaga Muhammad dan kakak Laura Anna. (YouTube/Instagram)
Matamata.com - Ibu Gaga Muhammad, Janariyah mengungkapkan hal yang bikin netizen heboh sekaligus kesal. Hal itu disampaikan saat ibu Gaga Muhammad saat hadir di channel YouTube Crazy Nikmir REAL yang dipandu Nikita Mirzani.
Pasalnya Janariyah mencurigai kakak Laura, Greta Irene suka dengan putranya, Gaga.
"Apa benar sebelum Gaga pacaran dengan almarhumah Laura, ada pihak lain yang mencintai atau suka dengan Gaga tapi Gaga memilih Laura?" tanya Nikita Mirzani.
Janariyah lantas menyebut jika Irene punya dendam sejak lama kepada Gaga. Saat Nikita bertanya sosok yang menyukai Gaga adalah Irene, Janariyah mengaku tak tahu pasti.
"Kalau itu, ya mungkin iya, mungkin tidak ya. Nggak tahu orang itu siapa ya. Tapi gini, apalagi kalau saya liat dia ada rasa sakit hati gitu lho," pungkas Janariyah.
"Jadi maksud tante, Irene?" tanya Nikita.
"Iya, tante nggak tahu dia suka apa nggak, kalo kita lihat cara bicaranya kayak dendam yang begitu lama, jangan sampai ada unsur lain," jawab Janariyah.
"Unsur sakit hati, selain dari adeknya, mungkin dulu dia ini (pernah naksir Gaga)," ucap Janariyah sembari tertawa.
Saat video tersebut diunggah kembali oleh akun IG @lambegosiip, netizen geram mendengar pernyataan Janariyah.
"Ini orang apa bukan sih? bisa-bisanya dia ketawa-ketawa lho. Anak kau itu udah bunuh orang!" tulis netizen emosi. "Buk, anak anda itu salah. Keluarga laura menderita, masih bisa ketawa-ketawa sambil nuduh Irene pula," ketus netizen.
Baca Juga: Laura Anna Disumpahi Ibu Gaga Muhammad, Greta Irene: Psycho Nih Orang
"Jelas lah Irene emosi. Kalo aku jadi kakaknya Laura udah ku pukulin itu si Gaga," pungkas netizen. "Sadar nggak sih ibunya gaga ini ngomong kayak gitu? Mukanya nggak ada rasa bersalah sedikit pun ckckckck," pungkas lainnya.