Tak Pernah Insecure, Shandy Purnamasari Bahas Kecantikan hingga Pelakor

"Buat apa cantik, putih, mulus, seksi, muda tapi cukup bodoh untuk mau sama pasangan orang," tulis Shandy Purnamasari.

Senin, 15 November 2021 | 16:30 WIB
Shandy Purnamasari (Instagram/@shandypurnamasari)

Shandy Purnamasari (Instagram/@shandypurnamasari)

Matamata.com - Shandy Purnamasari dan Gilang Widya Pramana dikenal sebagai pengusaha sukses. Mereka juga terkenal di media sosial karena kerap membagikan kehidupan sehari-harinya sebagai crazy rich Malang.

Lewat Instagramnya, Shandy berbagi pengalamannya soal kecantikan. Ia mengungkapkan bahwa dirinya tak pernah insecure dengan cewek cantik.

Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasar acara perkenalan White Cell DNA, kandungan baru untuk produk kosmetik MS Glow, Rabu (3/11/2021). [dokumentasi pribadi]
Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasar acara perkenalan White Cell DNA, kandungan baru untuk produk kosmetik MS Glow, Rabu (3/11/2021). [dokumentasi pribadi]

"Klo ditanya insecure ngga sama cewe lebi cantik, lebi seksi, lebi putih, lebi mulus, lebi muda. Jawabannya engga!" tulis Shandy.

Sebelum menikah dengan Gilang, Shandy mengaku sudah merasakan sakitnya diselingkuhi oleh mantan pacarnya. Setelah bertemu suaminya, pengusaha 30 tahun itu mengubah mindset-nya bahwa yang terpenting dari seorang perempuan adalah kecerdasan.

Postingan Shandy Purnamasari (instagram.com)
Postingan Shandy Purnamasari (instagram.com)

"Uda pernah dlm hubungan diselingkuhin, diduain sebelum ketemu mas gilang bikin aku ngubah mindsetku klo perempuan itu harus smart, dan punya value lebih!" imbuhnya.

"jadi menurut aku mereka semua diatas ga patut untuk dijadiin bahan insecure kita. malah kita harus siap menghadapi itu! mereka diatas banyak, tapi being smart and punya value lebih is rare!!" lanjut Shandy.

Ia pun menyentil soal wanita yang mengincar pasangan orang.

Shandy Purnamasari dan suami. (Instagram/@shandypurnamasari)
Shandy Purnamasari dan suami. (Instagram/@shandypurnamasari)

"Itu yg selalu aku omongin ke mas gilang kalo 1001 cewe" itu gak akan bikin aku insecure, tapi the smart one pasti !! Karna buat apa cantik, putih, mulus, seksi,muda tapi cukup bodoh untuk mau sama pasangan orang mau apapun statusnya masi pacaran, tunangan, apalagi pernikahan," pungkasnya.

Shandy juga menegaskan bahwa sudah tak zaman berlomba-lomba menjadi yang paling cantik. "Uda nggak jaman cantik-cantikan dan sok kecantikan yahh. Bye," tulis Shandy.

Baca Juga: 12 Potret Rumah Shandy Purnamasari, Fasilitas Super Lengkap!

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB