Jessica Iskandar. (Instagram/@inijedar)
Matamata.com - Jessica Iskandar nostalgia mengunggah foto lawas bersama host acara Dahsyat tempo dulu.
Mereka tampak ceria pose di mobil bak terbuka. Selain perempuan yang akrab disapa Jedar itu, ada juga almarhum Olga Syahputra, Denny Cagur, Ajun Perwira, Luna Maya, Melaney Ricardo dan Chand Calvin.
"Rindu," tulis Jessica Iskandar sambil menyisipkan emoji love di caption postingannya pada Rabu (8/9/2021).

Sama dengan Jedar, netizen juga mengungkapkan rasa rindunya terutama dengan sosok mendiang Olga Syahputra.
"Rindu yang luar biasa ya, alfatihah buat kak Olga," komentar netizen sedih.
"Tiba tiba dada nyesek liat photo ini," celetuk netizen lain.
"Olga (emoji nangis) rindu banget acara-acara dulu seruuunyaa betul betul menghibur," komentar netizen.

Sebelum Jessica Iskandar, Raffi Ahmad juga mengunggah foto lawas. Di situ ada Jessica Iskanda, Chand Calvin, Pampam, Tara Budiman, mendiang Julia Perez dan Olga Syahputra.
"Kenangan masa itu," tulis suami Nagita Slavina itu disisipi emoji love, Selasa (7/9/2021).

Jedar terlihat juga meninggalkan komentar di postingan tersebut, "best time" tulisnya.
Baca Juga: Jessica Iskandar Jawab Kemungkinan Pindah Agama demi Pacar
Siapa nih yang juga jadi kangen dengan geng pertemanan Raffi Ahmad dan Jessica Iskandar?