Herjunot Ali Bahas Pernikahan, Ungkap Teman yang Punya Anak di Luar Nikah

Menurut Herjunot Ali, orang yang belum menikah bukan berarti tidak paham perihal masalah rumah tangga.

Yohanes Endra | MataMata.com
Selasa, 04 Mei 2021 | 15:00 WIB
Aktor Herjunot Ali ketika ditemui saat peluncuran produk perhiasan miliknya di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Rabu (28/4/2021). (Matamata.com/Alfian Winanto)

Aktor Herjunot Ali ketika ditemui saat peluncuran produk perhiasan miliknya di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Rabu (28/4/2021). (Matamata.com/Alfian Winanto)

Matamata.com - Herjunot Ali memberikan pandangannya tentang pernikahan dan hubungan di luar nikah. Melansir Suara.com, potongan videonya saat membahas itu pun viral di jagat maya.

Semula, dalam video tersebut, Herjunot Ali bercerita tentang teman bulenya. Yang mana, temannya itu mempunyai anak tapi tidak pernah menikah.

Aktor Herjunot Ali ketika ditemui saat peluncuran produk perhiasan miliknya di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Rabu (28/4/2021). (Matamata.com/Alfian Winanto)
Aktor Herjunot Ali ketika ditemui saat peluncuran produk perhiasan miliknya di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Rabu (28/4/2021). (Matamata.com/Alfian Winanto)

"Temen gue orang Perancis yaudahlah namanya nggak usah gue sebut. Dia 30 tahun, anaknya sudah gede-gede," cerita Herjunot Ali.

"Dia 30 tahun nggak menikah. Tapi berhubungan, anaknya udah gede-gede. Dan di sana emang nggak perlu menikah," sambungnya lagi.

Selanjutnya, dia menyinggung soal pernikahan. Menurutnya orang yang belum menikah bukan berarti tidak paham perihal masalah hubungan rumah tangga.

Unggahan soal Herjunot Ali [Instagram/@nenk_gosip]
Unggahan soal Herjunot Ali [Instagram/@nenk_gosip]

Pasalnya berdasarkan dari ceritanya itu, pernikahan sebetulnya hanyalah sekedar status belaka.

"Lah terus elo mau larang dia untuk yang kayak tahu apa lo, lo nikah aja nggak. Lah apa hubungannya. Kalau elo mau ngomongin relationship sama ngomongin cinta, apa hubungannya lo harus nikah," jelas Herjunot Ali.

Semenjak diunggak akun nenk_gosip, pernyataan Herjunot Ali ini segera dikomentari banyak netizen.

"Tapi kita punya agama dan norma yang jadi pedoman hidup kita bang," ujar raj*******an.

"Beda bray, Niikah pake surat, kalau kumpul kebo cuma butuh urat," imbuh lor*******lim.

Baca Juga: Ayu Ting Ting 'Menikah' dengan Herjunot Ali, Baju Pengantinnya Horor

"Ya beda lah. Kalo sebelum nikah nggak kepikiran buat ngasih makan anak orang dan harus tercukupi kebutuhan lahir batinnya, gimana rancangan masa depan," timpal teg*******ia99.

"Tapi Indonesia sama Perancis nggak bisa buat perbandingan karena berbeda budaya, adat dan lain-lain. Hayo lu," tambah er******18.

Seperti diketahui, Herjunot Ali sendiri hingga kini belum menikah. Kendati begitu, dia dalam pernyataannya tidak pernah mau ambil pusing.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB