Ketemu Fans Aldebaran, Sikap Amanda Manopo Jadi Omongan

Kenapa ya sikap Amanda Manopo ketemu fans Arya Saloka alias Aldebaran di Ikatan Cinta.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Senin, 22 Maret 2021 | 18:32 WIB
Amanda Manopo. (MataMata.comAlfian Winanto)

Amanda Manopo. (MataMata.comAlfian Winanto)

Matamata.com - Video viral menunjukkan sikap Amanda Manopo saat bertemu dengan fans Arya Saloka atau Aldebaran di Ikatan Cinta menuai perhatian.

Video itu beredar di media sosial, antara lain diunggah @nyinyir_update_official di Instagram pada Senin (22/3/2021).

Dalam video tampak Amanda Manopo berjalan di depan Arya Saloka. Dia tampil santai dengan mengenakan pakaian kasual.

Sembari pegang makanan, pemeran Andin itu sempat menundukkan kepalanya kepada fans Arya Saloka saat melewatinya.

Amanda Manopo [Instagram/@nyinyir_update_official]
Amanda Manopo. (Instagram/@nyinyir_update_official)

"Mas Al ganteng bangatt dongg. Mana nih suaranya para fans dan yang setia nonto sinetron ikatan cintaa," tulis akun @nyinyir_update_official sebagai caption.

"Mba Amanda selain cantik sopan bangat yak," sambungnya lagi.

Tidak menunggu lama, sikap Amanda Manopo itu langsung mencuri perhatian publik. Dia pun banjir pujian.

"Amanda Manoponya ramah dan sopan," ujar @meli***any. "Aku suka sama attitude Manda. Jarang-jarang ada artis begitu apalagi sekarang namanya lagi di atas," timpal @isab***ianti.

"Kalau sopan santun Manda juaranya," tambah @nda***ipani. "Amandany ramah, Aldebarannya cuek bae," imbuh @mar***ica.

Ikatan Cinta. (Instagram)
Ikatan Cinta. (Instagram)

Seperti diketahui, Ikatan Cinta yang diperankan Amanda Manopo dan Arya Saloka kini menjadi idola berbagai kalangan. Rating sinetron itu pun cukup memuaskan.

Baca Juga: Amanda Manopo Sering Dipeluk Arya Saloka, Billy Cemburu: Gedek Banget!

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB