Fans Kaget Harga Dress Luna Maya Cuma Segini, Kelihatan Mewah!

"Kirain mahall ya taunyaaa," kata netizen lihat baju Luna Maya.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Jum'at, 18 Desember 2020 | 21:15 WIB
Luna Maya (MataMata.com/Alfian Winanto)

Luna Maya (MataMata.com/Alfian Winanto)

Matamata.com - Salah satu topik yang ramai dibahas netizen soal artis idolanya adalah fesyen. Luna Maya adalah salah satu artis cantik yang sering kedapatan memakai barang-barang fesyen dengan harga luar biasa mahal.

Belum  lama ini, mantan kekasih Ariel NOAH itu pernah kedapatan memakai jaket seharga Rp 41 juta saat naik bus di Bali. Ia juga berkali-kali mengenakan produk fesyen yang harganya belasan hingga ratusan juta.

Luna Maya dan Deddy Corbuzier (Instagram.com/mastercorbuzier)
Luna Maya dan Deddy Corbuzier (Instagram.com/mastercorbuzier)

Namun, Luna diketahui memakai baju yang harganya cukup terjangkau dalam unggahan Instagram Story baru-baru ini. Baju itu merupakan dress hitam dengan desain unik keluaran lini fesyen Luna, Luna Habit.

Akun Instagram @fashion.lunamaya mengungkapkan kalau dress tersebut harganya hanya Rp 299 ribu. Saat mengetahui fakta tersebut, netizen pada terkejut. 

Luna Maya pakai baju murah tapi tetap kelihatan mewah. (Instagram/@fashion.lunamaya)
Luna Maya pakai baju murah tapi tetap kelihatan mewah. (Instagram/@fashion.lunamaya)

Bukan hanya karena Luna terbiasa memakai produk mahal, netizen juga terkejut karena dress itu terlihat mewah saat dikenakan. Sehingga dikira netizen harga dress Luna Maya puluhan juta.

"Kirain seharga 30 juta (emoji tertawa) keliatan mewah banget," ujar netizen.

"Kirain jutaan ternyata murmer aja diliatnya mewah nan elegan gitu yaaa mang dasar badannya bagus pake apa aja kereeeen," imbuh lainnya.

"Kireiin mahall ya taunnny harga segitu emang kecehh ka luna mah apa yang dipakai terlihat mewahhhh (emoji)," tutur netizen lain.

Luna Maya (MataMata.com/Alfian Winanto)
Luna Maya (MataMata.com/Alfian Winanto)

Meski begitu, Luna tetap melengkapi penampilannya dengan fashion item lain yang harganya mahal. Diketahui tas yang ditenteng Luna di foto itu adalah keluaran Balenciaga dan harganya mencapai Rp 28,7 juta. [Nur Khotimah]

Baca Juga: Disebut Udah Busuk, 5 Sudut Rumah Luna Maya di Bali yang Mau Dirobohkan

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB