Ayah Zaskia Adya Mecca Salah Cat Rambut Bikin Ngakak: Merah Alay Gitu!

Ayah Zaskia Adya Mecca mengalami insiden salah cat rambut hingga membuat anak-anaknya tertawa.

Senin, 07 Desember 2020 | 10:26 WIB
Zaskia Adya Mecca (Instagram/@zaskiadyamecca)

Zaskia Adya Mecca (Instagram/@zaskiadyamecca)

Matamata.com - Belum lama ini di keluarga Zaskia Adya Mecca ada kejadian lucu nih. Sang ayah, Insan Kamil Rafida mengalami insiden salah cat rambut hingga membuat anak-anaknya tertawa. 

Awalnya istri sutradara Hanung Bramantyo ini bilang ayahnya sudah menolak mengecat rambut. Sebab itu sebagai pertanda untuk mengingat umur. Tapi kemudian, ayah Zaskia Adya Mecca dipaksa sang istri melakukannya.

"Mama protes ngelihatnya nggak fresh akhirnya papa nurut demi ketenangan rumah malam ini," kata Zaskia Adya Mecca di Instagram, Minggu (6/12/2020).

Unggahan Zaskia Adya Mecca [Instagram/@zaskiadyamecca]
Unggahan Zaskia Adya Mecca [Instagram/@zaskiadyamecca]

Cuci rambutnya sendiri dilakukan di tempat cucian piring karena kegiatan itu dilakukan malam hari dan ayahnya sudah malas mandi.  Terlihat dalam video yang diunggah, bintang film Ayat Ayat Cinta ini merekam interaksi orangtuanya. "Aduh gemes banget sih," ucap perempuan yang akrab disapa Bia ini.

Tapi ternyata warna cat tak sesuai dengan perjanjian awal. Sebab hasil akhirnya menunjukkan warna merah dan bukan hitam. "Udah gitu salah cat lagi. Warnanya merah, kampungan banget sih. Ini rambutnya merah pa," kata Zaskia Adya Mecca sambil tertawa.

Zaskia Adya Mecca cerita kehamilannya. (YouTube/The Bramantyos)
Zaskia Adya Mecca cerita kehamilannya. (YouTube/The Bramantyos)

Di kolom caption pun artis yang menekuni dunia bisnis ini tak hentinya tertawa. "Warnanya merah alay gitu," tulisnya.

Untungnya, ayah Zaskia Adya Mecca pun tak sampai ngamuk lho.  "Demi ketenangan rumah tangga, papa nggak bisa protes gimana-gimana," ujarnya. "Jadi gimana? Istri selalu aman yaa," imbuh Zaskia Adya Mecca yang memberikan kesimpulan atas kejadian tersebut.

Melihat postingan Zaskia Adya Mecca, penyanyi Intan RJ memberikan komentar karena ikut terhibur. "Jadi senyum liatnya deh Biiaaaaaaa.. so happy got completed family," kata artis 35 tahun ini. Wah, kocak nih ayah Zaskia Adya Mecca salah cat rambut, bagaimana menurutmu nih?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB