Hamil Anak Pertama, Audi Marissa Maunya Nempel Terus dengan Suami

"Iya (ngidamnya) aku suka ngikut dia ke lokasi syuting," kata Audi Marissa.

Jum'at, 27 November 2020 | 07:20 WIB
Audi Marissa dan Anthony Xie (Instagram/@anthonyxie_)

Audi Marissa dan Anthony Xie (Instagram/@anthonyxie_)

Matamata.com - Dari pernikahannya dengan Anthony Xie, kini Audi Marissa hamil anak pertama. Pesinetron berusia 25 tahun itu mengaku tak mengalami ngidam, hanya tak mau jauh dari suami.

"Iya (ngidamnya) aku suka ngikut dia ke lokasi syuting. Jadi mungkin ngidamnya pengin nempel terus," kata Audi Marissa dengan diselingi tawa dikutip dari YouTube Indosiar, Kamis (26/11/2020).

Perempuan yang dinikahinya pada 12 September 2020 itu menjadi lebih manja sejak hamil diakui Anthony Xie. Walau sebentar, dia tak bisa dipisahkan dari sang istri. "Iya paling gitu, jadi lebih manja aja," timpal Anthony Xie.

Audi Marissa dan Anthony Xie. [Instagram]
Audi Marissa dan Anthony Xie. [Instagram]

Perubahan suasana hati pun sempat dialami Audi Marissa selayaknya ibu hamil. Namun hal itu hanya terjadi di minggu awal kehamilan.

"Nggak parah sih (mood swing), mungkin awal-awal saja, tapi sekarang sudah nggak," beber Anthony.

"Soalnya dia juga mual-mual seminggu doang. Audi bukan tipe yang terlalu susah dan ngidamnya juga nggak susah-susah banget, nggak repot lah," sambung Anthony Xie.

Dalam waktu dekat, Audi Marissa juga mengaku berencana untuk mengikuti kelas parenting. Pasalnya perempuan 25 tahun ini tak ingin menyewa jasa baby sister untuk merawat anaknya.

"Paling (persiapan) ikutan les parenting atau nanya ke orang yang berpengalaman, ke mama juga. Soalnya aku pengin ngurusin sendiri dulu, nggak mau pakai baby sister," tutur Audi Marissa.

Audi Marissa dan Anthony Xie (Instagram/@anthonyxie_)
Audi Marissa dan Anthony Xie (Instagram/@anthonyxie_)

Audi Marissa untuk saat ini berusaha menjaga pola makanannya dan menghindari kegiatan berat untuk menjaga kandungannya. Diketahui, usia kandungan Audi Marissa kini baru 12 minggu.

Audi Marissa dan Anthony Xie resmi menikah pada 12 September 2020. Keduanya mengumumkan usia kehamilan seminggu di minggu awal November.

Baca Juga: Punya Panggilan Unik, 5 Momen Audi Marissa Cek Kandungan

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB