Jadi Gunjingan, Aldi Taher Baca Al-Quran Sembari Kampanye

Unggahan Aldi Taher langsung dibanjiri nyinyiran.

Linda Rahmadanti | MataMata.com
Rabu, 02 September 2020 | 14:03 WIB
Aldi Taher (MataMata.com/Evi Ariska)

Aldi Taher (MataMata.com/Evi Ariska)

Matamata.com - Aldi Taher menjadi buah bibir publik karena dituduh kampanye pakai Al-Qur'an. Bahkan, nama Aldi Taher sampai menduduki trending topic di Twitter.  

Ya, Aldi Taher mulai rutin mengunggah videonya saat sedang mengaji di Instagram baru-baru ini. Dalam video itu disisipkan poster kampanye dirinya. Aldi Taher memang akan maju di ajang Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) 2020.

Unggahan Aldi Taher [Instagram/@alditaher.official]
Unggahan Aldi Taher [Instagram/@alditaher.official]

Dia mendaftarkan diri sebagai Calon Wakil Gubernur dalam Pilkada Sulawesi Tengah bersama Rusli Baco Daeng Palabbi. Tak pelak sejumlah unggahannya saat mengaji itu langsung ditanggapi nyinyir para netizen.

"Biar apa sih ngaji diumbar dipamerin terus ada logo promosi partai. Agama kok dibawa-bawa jadi embel embel biar kepilih kali yak," ujar @amaliary__ di kolom komentar.

"Lah mksdnya gimana nih bang? Kenapa ada embel-embel partai gitu?? Ente mau ngaji apa mau promosi partai sih?" imbuh @raharjomukti.

Aldi Taher bersama calon istri, Salsabilih. [Herwanto/MataMata.com]
Aldi Taher bersama calon istri, Salsabilih. [Herwanto/MataMata.com]

"Pencitraaan ini, ntar kalau sudah jadi mah bodo amat wkwokwowk," timpal @kylleirza.

Selain menyisipkan poster kampanyenya, Aldi Taher juga tampil mengaji dengan memakai baju partai.

Setiap postingannya, dia menuliskan arti ayat yang sudah dibacanya beserta nama surahnya.

Aldi Taher dan Salsabillih. (Instagram/@salsabillih06)
Aldi Taher dan Salsabillih. (Instagram/@salsabillih06)

Berdasarkan penulusuran Matamata.com, di lima postingan terakhir Aldi Taher sudah tak membawa-bawa nama partai. (Sumarni)

Baca Juga: Suruh Raffi Ahmad - Nagita Slavina Baca Alquran, Aldi Taher Dinyinyiri

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB