Disebut Pelakor, Prilly Latuconsina: Ya Aku Ketawalah!

Prilly Latuconsina bingung ngerebut cowok siapa.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Jum'at, 29 Mei 2020 | 18:30 WIB
Prilly Latuconsina. (YouTube/Prilly Latuconsina)

Prilly Latuconsina. (YouTube/Prilly Latuconsina)

Matamata.com - Prilly Latuconsina tak kuasa menahan tawa ketika disindir soal perseteruannya dengan mantan pacar Endy Arfian, Safira Crespin pada tahun 2019 di tayangan Brownies, Jumat (29/5/2020).

Bintang film Danur ini bahkan sempat disebut sebagai pelakor atau perebut laki orang karena dianggap merebut aktor Endy Arfian dari Safira Crespin.

Endy Arfian saat berkunjung ke redaksi Suara.com, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (9/7/2018) [Suara.com/Peter Rotti]
Endy Arfian saat berkunjung ke redaksi Suara.com, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (9/7/2018) [Suara.com/Peter Rotti]

"Ya aku ketawa lah, memang aku ngerebut siapa. Selalu kan (netizen heboh), kayaknya semua cowok deh, sudah kayak makanan aku aja sehari-hari gitu," kata Prilly Latuconsina.

Prilly lantas kembali meleruskan bahwa hubungannya dengan Endy Arfian hanya sebatas persahabatan. Dia juga bingung kenapa bisa diisukan berpacaran dengan Endy.

"Kan kita itu main series bareng, terus sebenarnya kita itu sahabatannya berempat, jadi ada tiga cowok satu cewek. Nah terus dekat-dekat gitu kita, aku, Endy, Ajil, Deboh. Terus jadi kita berempat terus kemana-mana. Terus akhirnya biasa lah netizen," ujar Prilly.

Senada dengan Prilly Latuconsina, Endy Arfian yang ikut dihadirkan dalam tayangan Brownies menegaskan status mereka bersahabat. Bahkan persahabatan itu sudah terjalin sejak kecil.

Prilly Latuconsina dan Endy Arfian. (Instagram/@prillylatuconsina96)
Prilly Latuconsina dan Endy Arfian. (Instagram/@prillylatuconsina96)

"Iya jadi sebenarnya itu kedekatan aku sama Prilly dari kecil, kita syuting bareng, namanya juga dari kecil kenal sampai gede jadi sudah kayak sahabat banget. Apa lagi kita ketemu lagi di series yang memang pekerjaan kita jadi sahabatan. Jadi otomatis kita dekat dong," katanya.

Sekadar mengingatkan, tahun 2019 lalu Safira Crespin live Instagram menyindir kalau putusnya hubungan asmara dengan Endy Arfian karena orang ketiga.

Terang-terangan ia menyebut inisial cewek itu P yang sedang main film dengan Endy Arfian saat itu. Tudingan netizen langsung jatuh ke Prilly Latuconsina yang waktu itu main Get Married series dengan Endy. (Evi Ariska)

Baca Juga: Saat Corona, Prilly Latuconsina Sempat-sempatnya Launching Bisnis Baru

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB