Anya Geraldine (Instagram/@anyageraldine)
Matamata.com - Bukan Anya Geraldine namanya bila tak diperbincangkan. Selebgram cantik satu ini memang selalu menjadi sorotan terkait aktivitas dan potret kesehariannya.
Kali ini bukan potret seksi yang bikin heboh, melainkan pernyataan kekasih Ovi Rangkuti itu yang menggelitik. Anya dalam cuitan Twitter pribadinya mengaku menyukai pria yang rajin Salat.
"Jujur nggak kuat liat cowok rajin sholat," cuit Anya Geraldine pada Rabu (6/5/2020) kemarin.
Cuitan Anya ini langsung viral saat diunggah ulang di akun gosip. Tak sedikit yang berkomentar nyinyir mengungkit kejadian pemilik nama asli Nur Amalina Hayati ini diduga melengos saat mendengar azan beberapa waktu lalu.

@mulaiskrgg: "Kamu juga harus rajin Solat Nur."
@tapidimas: "Ga kuatnya maksudnya kepanasan ya kamu?"
@alivingmuggle: Apakah tubuhmu langsung panas dan berasa kerasukan mbak? Wkwkwkwk heran."

@bipryd_121: "Wkwkwkwk Nur yang kalo dengar adzan melengos."
@eehhreree_: "Kamu juga harus rajin ibadah Nur, jangan pas ada adzan mukamu malah melengos gitu."
Baca Juga: Wulan Guritno dan Anya Geraldine Foto Bareng, Netizen: Kelihatan Seumuran
@alpha_rainbow: "Tapi denger suara adzan melengos ya, mbak Nur.."
Duh, ada-ada aja nih netizen. Bagaimana menurutmu?