Lebih Pilih YouTube, Nagita Slavina Mau Tinggalkan TV?

Nagita Slavina blak-blakan soal lebih suka muncul di YouTube daripada TV.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Kamis, 25 April 2019 | 16:51 WIB
Nagita Slavina dan Rafathar (Suara.com/Firsta)

Nagita Slavina dan Rafathar (Suara.com/Firsta)

Matamata.com - Sebagai selebriti Tanah Air, Nagita Slavina kini lebih banyak muncul di platform media YouTube daripada televisi.

Seperti diketahui, channel YouTube keluarga Nagita Slavina dan Raffi Ahmad, Rans Entertainment, kini menjadi salah satu channel YouTube artis yang punya subscriber paling banyak.

Hingga berita ini dituliskan, setidaknya sudah ada 6,7 juta lebih subscriber.

Nagita Slavina dan Raffi Ahmad. (Instagram/@raffinagita1717)
Nagita Slavina dan Raffi Ahmad. (Instagram/@raffinagita1717)

Kondisi ini membuat Nagita Slavina mau tidak mau harus berkomitmen menjalankan channel YouTube tersebut.

"Alhamdulillah YouTube-nya sudah berjalan bagus jadi susah buat ditinggalin," ucap Nagita Slavina saat Live di Matamata.com untuk mempromosikan film terbarunya berjudul Roh Fasik, Kamis (25/4/2019).

Akhirnya, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad bagi tugas. Perempuan yang akrab disapa Gigi ini lebih fokus mengurus YouTube. Sementar suaminya, Raffi Ahmad, masih bekerja di televisi.

Baim Wong gangguin Rafathar (Tangkapan Layar YouTube Channel baim Paula)
Baim Wong gangguin Rafathar (Tangkapan Layar YouTube Channel baim Paula)

Meski begitu, Nagita Slavina tak memungkiri kalau dirinya juga masih beberapa kali muncul di televisi.

Lebih lanjut, Nagita Slavina juga menemukan kenyamanan saat harus lebih sering tampil di YouTube daripada TV.

Menurutnya, ia lebih bisa fokus mengurus buah harinya, Rafathar sambil syuting untuk program YouTube.

Baca Juga: Nagita Slavina Foto Bareng Rafathar, Netizen Sebut Lebih Mirip Kakak Adik

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB