Armand Maulana Kabarkan Pemeran Paman Dolit Meninggal Dunia

Kita kehilangan sosok yang menghiasi masa kecil generasi 90-an.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Senin, 21 Januari 2019 | 12:13 WIB
Paman Dolit (YouTube/Paman Dolit Official)

Paman Dolit (YouTube/Paman Dolit Official)

Matamata.com - Dunia entertainment kehilangan satu sosok yang sudah membuat generasi era 90-an ceria, pemeran karakter Paman Dolit, Mochammad Syafi Saleh atau Mas Memed meninggal dunia.

Kabar duka ini salah satunya disampaikan oleh musisi Armand Maulana di Instagram, Minggu (20/1/2019).

"Innalillahi wa innailaihi rajiun. Berita duka telah berpulang ke rahmatullah, rekan kerja sahabat kakak, dan saudara kita Moh Syafi saleh atau Mas Memed, hari ini sekitar pukul 12.00 WIB. Jenazah akan disalatkan di RSPP, Jakarta Selatan, dan akan disemayamkan di Sisingamangaraja no 27-29 Jakarta Selatan," tulis Armand Maulana.

Selain Armand, kabar meninggalnya Mas Memed juga dikabarkan oleh akun Instagram @idolacilik90an. Akun tersebut mengenang sosok Paman Dolit di dalam video klip lagu Anak Jangan Mbolos Sekolah dari 4 MC Cilik.

"Semoga almahum ditempatkan di tempat terbaik. Aamiin #RIPPamanDolit #savelaguanak," tulisnya.

Karakter Paman Dolit terkenal di era 90-an. Sosoknya kerap kali muncul di acara dan klip lagu anak.

Paman Dolit dikenal dengan kacamata dan hidung besarnya. Kumis tebal juga menambah salah satu ciri khasnya.

Suara.com/Yazir Farouk

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB