Alami Gangguan Kecemasan, Laura Theux Pamit dari Instagram

Laura Theux nggak bisa memastikan kapan akan kembali lagi.

Rabu, 17 Oktober 2018 | 18:30 WIB
Laura Theux. (Suara.com/Muhaimin)

Laura Theux. (Suara.com/Muhaimin)

Matamata.com - Aktris cantik Laura Theux nyatakan jika dirinya pamit dari Instagram. pernyataan itu diberikan oleh Laura Theux lewat postingan di akun Instagram pribadinya, pada Minggu (14/3/2018).

Dalam pernyataannya tersebut, Laura Theux benar-benar minta maaf karena membuat keputusan ini. Ia juga tak tahu kapan ia akan kembali bermain Instagram.

Aktris kelahirkan 1996 ini juga menjelaskan alasannya dengan jelas mengapa ia berhenti menggunakan Instagram hingga waktu yang tak ditentukan. Laura Theux mengaku jika dirinya sedang mengalami gangguan kecemasan.

''Sekarang ini aku sedang dalam masalah nervous and mental breakdown,'' tulisnya.

Demi pemulihan tersebut, Laura Theux pun disarankan oleh dokternya untuk berhenti menggunakan Instagram terlebih dahulu. Semua ini dilakukan agar ia bisa fokus beristirahat.

''So, aku harus fokus untuk berada di energi yang positif dan menyembuhkan diriku sendiri dulu,'' imbuhnya.

Kembali lagi, semua itu dilakukan oleh Laura Theux agar ia tidak merasa stres lagi. Ia berharap para penggemar dan followers Instagramnya bisa mengerti.

''Semoga teman-teman bersabar menunggu aku balik lagi menjadi Laura yang ceria seperti dulu,'' ungkapnya.

Terakhir, Laura Theux meminta doa agar semua yang ia lakukan dilancarkan agar ia bisa kembali menyapa penggemar dan followers di Instagramnya. Postingan Laura Theux ini tentunya mengundang banyak perhatian.

Laura Theux off Instagram. (Instagram/@laura_theux)
Laura Theux off Instagram. (Instagram/@laura_theux)

Beberapa netizen yang membaca pernyataan Laura Theux pun memberikan komentarnya.

Baca Juga: Gisella Anastasia Sempatkan Datang ke Nikahan Baby Sitter Gempi

''Semoga cepat sembuh,'' kata netizen.

''Tetap semangat ya sayang be strong,'' imbuh netizen yang lain.

Awkarin pamit dari Instagram

Awkarin. (Youtube/Karin Novilda)
Awkarin. (Youtube/Karin Novilda)

Selain Laura Theux netizen Instagram sebelumnya sempat dikejutkan kabar dari Karin Novilda alias Awkarin. Wanita 20 tahun ini menyatakan jika ia akan menjual akun Instagramnya.

Padahal Instagramlah yang selama ini membuat dirinya tenar. Instagram juga sudah menjadi salah satu pundi-pundi uangnya.

Awkarin lewat postingan di Instagram storiesnya menjelaskan jika dirinya hanya ingin menikmati kehidupannya dengan normal. Ia juga berharap agar netizen tak menganggap ini drama atau candaan belaka.

Hingga berita ini dibuat, belum ada tanda-tanda akun Instagram Awkarin beralih tangan pun unggahan terbaru dari Awkarin di Instagram.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB