11 Potret Anak Sulung Soimah, Warisi Darah Seni dan Kocaknya sang Ibu

Aksa Uyun bener-bener koplak kayak Soimah nih. Yuk intip potret gantengnya!

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Selasa, 31 Agustus 2021 | 16:30 WIB
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy/@showimah)

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy/@showimah)

Matamata.com - Belakangan publik dibuat penasaran dengan sosok putra pertama Soimah yang mulai beranjak dewasa. Sulung Soimah ini diberi nama Aksa Uyun Dananjaya.

Beberapa kali Soimah pernah membagikan potret sang putra dan membuat netizen penasaran. Pasalnya Aksa memang jarang disorot media.

Buat menjawab rasa penasaran, Matamata.com sudah siapkan deretan potret kece Aksa, anak sulung Soimah yang sudah remaja. Langsung saja disimak yuk!

1. Sudah 18 Tahun

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@showimah)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@showimah)

Aksa Uyun Dananjaya adalah putra pertama Soimah dari pernikahannya dengan Herwan Prandoko. Aksa begitu remaja ini biasa disapa lahir pada 7 Mei 2003. Artinya tahun ini usianya sudah genap 18 tahun. Soimah pun mengucapkan selamat ulang tahun untuk sang putra dengan memposting potret ganteng Aksa.

2. Kece

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy)

Memasuki usia 18 tahun, Aksa terlihat semakin kece nih gayanya. Memakai celana pendek dan kemeja yang dibiarkan terbuka, ditambah kacamata hitam, gaya sulung Soimah ini kece abis.

3. Pecinta Tanaman

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy)

Koleksi berbagai tanaman di rumah Soimah rupanya tidak lepas dari hobinya dan sang putra, Aksa untuk merawat tanaman. Aksa pernah membagikan potret dirinya yang tengah memeluk dua pot berukuran sedang. Meski memakai masker dan bucket hat, Aksa justru terlihat keren.

4. Simpel

Baca Juga: 6 Potret Artis Terlelap dengan Gaya Unik, Soimah Nyentrik Abis!

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy)

Style yang dipilih Aksa untuk OOTD-nya adalah gaya simpel. Hanya dengan kaos dan celana panjang, gaya Aksa ini simpel banget. Meski begitu penampilannya tetap keren lho.

5. Naik Motor

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@aksa.uy)

Seperti kebanyakan remaja pada umumnya, Aksa juga gemar menunggangi motor. Gayanya saat naik motor pun keren banget kayak artis yang lagi syuting jadi anak motor kan?

6. Kompak Bareng Ibu

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@showimah)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@showimah)

Punya ibu yang kocak, ternyata membuat Aksa juga jadi sosok yang seru. Intip deh luwesnya Aksa saat berjoget TikTok bersama sang ibu Soimah. Kompak banget ya ibu dan anak ini.

7. Jadi Model Video Klip

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@showimah)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@showimah)

Rupanya sang putra juga mulai terjun ke dunia hiburan lho. Aksa pernah menjadi bintang video klip dari grup @ndarboy_genk. Soimah pun membagikan cuplikan aksi sang putra. Ia juga menanyakan kapan sang putra akan bernyanyi dalam captionnya.

8. Jago Joget

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@showimah)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@showimah)

Darah seni sepertinya juga menurun dalam diri Aksa. Hal ini terlihat dari keluwesannya saat berjoget. Video saat Aksa berjoget diunggah Soimah. Tidak sedikit netizen yang merasa bahwa hal ini menurun dari diri Soimah.

9. Berjiwa Seni

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@fansakssauy)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@fansakssauy)

Memiliki ibu yang mahir di bidang seni pastinya membuat Aksa juga akrab dengan dunia seni. Ini adalah potret keren Aksa saat mengenakan kostum tari. Dalam potret ini sepertinya Aksa tengah tampil untuk mengisi sebuah acara. Gayanya pun keren abis.

10. Ganteng

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@fansakssauy)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@fansakssauy)

Memasuki usia remaja dan hampir dewasa, Aksa juga tumbuh jadi pemuda yang ganteng. Potretnya dengan kaos pink dan topi kupluk ini membuat putra sulung Soimah terlihat ganteng banget.

11. Gaul

Anak Sulung Soimah. (Instagram/@fansakssauy)
Anak Sulung Soimah. (Instagram/@fansakssauy)

Layaknya remaja pada umumnya, Aksa juga menjadi remaja gaul yang kerap tampil dengan topi dan membawa kamera. Nah ini gaya Aksa saat santai dengan topi dan kamera di tangannya. Wah anak gaul Jogja nih.

Nah itu tadi potret anak sulung Soimah, Aksa Uyun Dananjaya yang sudah remaja. Potretnya yang ganteng dengan gaya simpel pun mencuri perhatian. Selain itu, bakat seni juga sudah mulai terlihat dalam diri Aksa. Semoga sukses selalu ya Aksa!

Kontributor: Safitri Yulikhah
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB