5 Artis Cantik yang Berjuang Jadi Single Mom, Wanita Tangguh!

Lama bercerai, deretan artis di bawah ini masih berjuang jadi single mom.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Sabtu, 22 Mei 2021 | 20:59 WIB
Ayu Ting Ting. (Matamata.com/Yuliani)

Ayu Ting Ting. (Matamata.com/Yuliani)

Matamata.com - Ada beberapa artis yang tak buru-buru mencari pasangan baru meski telah lama berpisah dengan mantan. Kirana Larasati, Ayu Ting Ting dan beberapa artis di bawah ini tetap enjoy meski harus bekerja sambil mengurus anak.

Bagi mereka, tidak masalah menjadi single mom. Justru beberapa dari mereka terlihat bahagia dan lebih menikmati hidup.

Ayu Ting Ting mirip Oh Yoon Hee. (Instagram/@ayutingting92)
Ayu Ting Ting mirip Oh Yoon Hee. (Instagram/@ayutingting92)

Ini dia beberapa seleb Indonesia yang masih memilih untuk menjadi orang tua tunggal. Kepoin di bawah ini artis single mom, siapa tahu ada idolamu. 

1. Kirana Larasati

Kirana Larasati [Suara.com/Evi Ariska]
Kirana Larasati [Suara.com/Evi Ariska]

Kirana Larasati adalah aktris Indonesia yang cantik dan anggun penampilannya. Kirana Larasati mulai populer setelah membintangi sinetron Azizah yang ditayangkan SCTV. Ia menjadi Duta Artis Pemberantas Narkoba sejak tahun 2012. 

Ia menikah dengan Tama Gandjar pada tahun 2015 dan resmi cerai pada tahun 2017.  Meskipun telah menjadi seorang single-mom, dia nampak sangat bahagia bisa merawat sang buah hati dengan penuh kesabaran dan kasih sayang.

2. Angel Karamoy

Angel Karamoy (MataMata.com/Wahyu Tri Laksono)
Angel Karamoy (MataMata.com/Wahyu Tri Laksono)

Angel Karamoy adalah seorang aktris Indonesia yang cantik jelita. Angel adalah alumnus dari SMU Yadika 5. Angel memiliki seorang kakak bernama Daniel Karamoy dan 4 orang adik bernama Hannah, Keren, Kezia, dan Jeremia. Adiknya yang bernama Kezia Karamoy merupakan mantan anggota grup vokal wanita Cherry Belle.

Angel menikah pada tahun 2008 dan telah di karuniai dua orang anak. Namun, pada akhirnya pernikahan itu harus kandas pada tahun 2016. Tak hanya Angel Karamoy, sang mantan suami yang bernama Steven juga masih betah untuk menduda hingga kini. 

3. Yuni Shara

Baca Juga: Ayu Ting Ting Temani Ayah Rozak ke Pasar, Penampilan Merakyat Disorot

Artis Yuni Shara cantik dibalut kain ulos. [Instagram]
Artis Yuni Shara cantik dibalut kain ulos. [Instagram]

Wanita pemilik nama asli Wahyu Setyaning Budi ini adalah seorang penyanyi berkebangsaan Indonesia. Ia adalah kakak kandung dari Krisdayanti. Saat ini bersama dengan Nina Tamam, Iga Mawarni, Rieka Roslan dan Andien, Yuni bergabung kelompok vokal dengan nama 5 Wanita.

Menikah dari tahun 1993 hingga tahun 2008, hingga kini mantan istri dari Henry ini masih memilih untuk menjadi orang tua tunggal. Yuni Shara yang telah dikarunia dua anak laki-laki ini terlihat sangat bahagia dan menikmati kehidupannya. 

4. Ayu Ting-Ting

Ayu Ting Ting labrak Ivan Gunawan (Youtube.com)
Ayu Ting Ting labrak Ivan Gunawan (Youtube.com)

Ayu Rosmalina yang dikenal dengan nama Ayu Ting Ting adalah seorang penyanyi dangdut, aktris, pembawa acara, youtuber dan personaliti televisi berkebangsaan Indonesia. 

Ayu kini telah memiliki satu anak perempuan yang sangat manis, imut dan lucu. Ayu merupakan single-mom yang sangat kuat, terlebih juga Ayu selalu di dampingi oleh ayah dan ibunya yang sangat hebat dalam memberikan support untuk Ayu. Ayu menikah pada tahun 2013 dan bercerai pada tahun 2014 dengan Henry Baskoro. 

5. Denada 

Denada (Instagram/@denadaindonesia)
Denada (Instagram/@denadaindonesia)

Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan atau Denada menikah dengan Jerry Aurum pada tahun 2012. Namun, pernikahan mereka kandas pada tahun 2015, dan telah dikaruniai satu orang anak. 

Denada sangat perhatian terhadap anak perempuannya ini. Aktivitas bersama sang putri kerap diunggah di Instagram meski wajah sang anak tak dipublikasikan.  Itulah deretan artis yang masih betah jadi single-mom. Ada idolamu? [Sofia Ainun Nisa]

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Temukan 5 kulkas terbaik untuk rumah yang tahan lama. Bahas masalah umum, teknologi wajib, komponen penting, dan rekomen...

life | 14:05 WIB

Melalui pameran ini, pengunjung diajak menelusuri jejak bunyi, nada, dan gambar yang membentuk identitas estetika Miles ...

life | 13:32 WIB

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB