Nagita Slavina Tenteng Tas Mahal saat ke Dokter Gigi: Rp53 Juta Diketekin

Tas mahal Nagita Slavina bikin netizen lagi-lagi terheran.

Kamis, 29 April 2021 | 16:30 WIB
Nagita Slavina (Instagram.com/raffinagita1717)

Nagita Slavina (Instagram.com/raffinagita1717)

Matamata.com - Hidup dengan kekayaan melimpah membuat Nagita Slavina bisa membeli apa saja yang ia inginkan. Salah satunya yakni tas-tas branded kelas dunia. Diketahui, wanita yang tengah mengandung anak kedua itu punya banyak koleksi tas-tas branded yang harganya tak murah.

Seperti yang terlihat baru-baru ini saat istri Raffi Ahmad itu mengantar putranya, Rafathar ke dokter gigi. Nagita tampak menenteng tas mewah.

Tas Nagita Slavina (Instagram.com)
Tas Nagita Slavina (Instagram.com)

Melihat akun Instagram @fashion_nagitaslavina, tas tersebut harganya mencapai Rp53 juta.

"#NagitaSlavina wearing #BottegaVeneta 'Small Arco' from bottegaveneta.com $3,650 / 53.000.000 IDR," tulis admin @fashion_nagitaslavina.

Netizen selalu takjub dengan harga barang milik Nagita. Salah satunya dengan harga tas tersebut yang disebut kelewat mahal.

Nagita Slavina sahur pertama bareng Raffi Ahmad (Instagram.com)
Nagita Slavina sahur pertama bareng Raffi Ahmad (Instagram.com)

"Di shopee juga banyak mamagi, harga nya 53.000 tapi," tulis netizen. "Di senggol tasnya mama gigi setara dengan disenggol motor," sahut yang lain.

"Tas 53 jeti diketekin, kalo aku mah bakal di peluk terus biar ga kena debu lo," lanjut netizen. "53jt dikepet di ketek," celetuk netizen.

Gara-gara punya kebiasaan beli barang-barang mahal, Nagita sampai dimarahi Raffi Ahmad. "Belanja lo kira-kira lo. Pakai otak jangan pakai dompet. Mikir nggak, cari duit susah," kata Raffi Ahmad mengeluarkan unek-uneknya dalam video yang diunggah @mak_inpoh di Instagram pada Rabu (28/4/2021).

Nagita lantas membalas ucapan suaminya dengan kalimat menohok. "Suka-suka gue, emang gue minta-minta elo?" jawab Nagita Slavina sewot.

Baca Juga: Nagita Slavina Nangis, Sikap Rafthar Disorot: Sweet Banget!

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB