5 Fasilitas Resort di Rumah Momo Geisha, Air Terjun Sampai Lapangan Golf

Rumah Momo Geisha dari depan sampai belakang banjir fasilitas ala resort bintang lima bahkan level dunia sekalipun.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Jum'at, 04 September 2020 | 16:30 WIB
Momo Geisha bersama suami dan anak (Instagram/@therealmomogeisha)

Momo Geisha bersama suami dan anak (Instagram/@therealmomogeisha)

Matamata.com - Baru-baru ini unggahan vlog terbaru Momo Geisha curi perhatian netizen dunia maya. Ini terkait fasilitas di rumah istri pengusaha Nicola Reza Samudra itu yang mentereng banget.

Nggak main-main rumah Momo Geisha dari depan sampai belakang banjir fasilitas ala resort bintang lima bahkan level dunia sekalipun. Mulai dari air terjun mini sampai lapangan golf semua ada di rumah mewah Momo Geisha.

Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)
Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)

Kamu penasaran nggak dengan mewahnya fasilitas di rumah penyanyi bersuara emas ini? Kepoin selengkapnya di bawah ini yuk:

1. Gazebo dan Kolam Ikan

Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)
Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)

Para tamu yang berkunjung ke rumah Momo Geisha akan terkesima dari mulai masuk dari gerbang depan. Pasalnya pemandangan yang menyambut bak sedang berada di resort.

Usai melewati pintu berukir yang begitu cantik, Momo mengajak penonton melewati tangga menuju sebuah gazebo. Di kanan kiri ada suara air yang bergemericik menenangkan dan kolam ikan di sisi kanan dan kiri. Adem!

2. Air Terjun Mini

Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)
Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)

Tebak apa yang akan kalian temui di puncak tangga menuju gazebo? Di ujung selasar ini ada air terjun mini yang begitu indah.

Suasana resort kian terasa dengan sentuhan dinding dengan batuan alam. Belum lagi suara gemericik air yang membuat begitu rileks bak sedang liburan. Hal ini karena ruangan outdoor Momo memang lebih mengambil banyak space daripada indoor-nya. 

3. Kolam Renang

Baca Juga: Ada Danau dan Tanaman Impor, 5 Potret Halaman Belakang Rumah Momo Geisha

Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)
Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)

Tak seperti di rumah tinggal lainnya, kolam renang di rumah Momo Geisha berukuran super jumbo. Bila dilihat dari atas, kamu pasti tak akan menyangka kalau ini tempat tinggal biasa dan bukannya resort liburan.

Belum lagi di sisi lain kolam renang terdapat aneka pepohonan dari dalam dan luar negeri. Juga ada kursi dan meja untuk bersantai menikmati sunset yang indah. Hampir semua perabotan di rumah Momo Geisha adalah buatan sendiri dari perusahaan sang suami. Keren!

4. Danau Buatan

Halaman belakang rumah Momo Geisha (Tangkapan layar Momo YouTube Channel)
Halaman belakang rumah Momo Geisha (Tangkapan layar Momo YouTube Channel)

Tak sampai di situ, Momo geisha juga menunjukkan view spektakuler di halaman belakang rumahnya. Bukan view jemuran ya, melainkan danau buatan luas yang dikelilingi rerumputan yang sangat memanjakan mata.

"Bikin rumah ini punya nilai plus juga view-nya. Bukan view jemuran ya, tetapi view ada danau buatannya, " kata Momo Geisha.

5. Lapangan Golf

Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)
Rumah Momo Geisha (YouTube/Momo YouTube Channel)

Yang nggak kalah bikin melongo, ada lapangan golf di belakang rumah Momo Geisha. Lapangan ini terletak di sebelah danau buatan yang luas tadi.

"Terus kalau pagi-pagi sama sore-sore di sini tuh banyak yang main golf," ucap Momo Geisha yang kini tengah hamil anak kedua ini. Super keren ya fasilitas di rumah mewah Momo Geisha?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB