Hore, Bakal Ada Sekuel, Prekuel dan Spin Off Perempuan Tanah Jahanam nih!

Joko Anwar mengungkap rencana sekuel, prekuel hingga spin off Perempuan Tanah Jahanam.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Jum'at, 08 November 2019 | 16:36 WIB
Perempuan Tanah Jahanam. (Youtube/BASEIndonesia)

Perempuan Tanah Jahanam. (Youtube/BASEIndonesia)

Matamata.com - Perempuan Tanah Jahanam bakal ada sekuel, prekuel hingga spin off -nya nih. Hal itu disampaikan langsung oleh Sutradara Joko Anwar di M Bloc Live House, Jakarta Selatan, Kamis (7/11/2019) malam.

"Saya bisa bilang Perempuan Tanah Jahanam tidak akan berhenti di sini. Mungkin akan ada sekuel, prekuel dan spin off. Karena ini bisa jadi IP (Intellectual Property) yang dari segi IP lengkap. Dunianya, karakternya bisa dikembangkan," ujar Joko Anwar.

"Karena sekrang trennya begitu. Kita bikin film kalau bisa dikembangkan jadi IP berkelanjutan akan dilakukan. Bukan cuma Indonesia tapi luar negeri juga," kata Joko lagi.

Namun, Joko Anwar mengiyakan kalau awalnya film yang dibintangi Tara Basro cs itu tidak dikonsepkan untuk cerita berkelanjutan.

"Iya nggak. Tapi ternyata sambutannya luar biasa, potensinya luar biasa. Karena ceritanya kuat, karakter kuat, dunianya kuat. Orang sekarang percaya ada Desa Harjosari, ada karakter Maya, Rahayu, Nyi Misnih," kata Joko Anwar.

Joko Anwar (Suara.com/Sumarni)
Joko Anwar (Suara.com/Sumarni)

Kini, lelaki 43 tahun ini masih terus mematangkan konsep cerita lanjutan dari Perempuan Tanah Jahanam. Dia sendiri belum tahu apakah akan menggarap sekuel, prekuel atau spin off lebih dulu.

"Jadi sedang dibicarakan. Sekarang masih dikonsepin. Apakah bikin karakter Ratih sendiri atau Maya yang di kota sekarang gimana? Apakah kutukannya berakhir kulitnya mengelupas? Apakah kita bikin cerita dari Tole yang nggak punya kulit terus punya apa nggak? Masih dikonsepin," kata Joko Anwar menuturkan.

Seperti diketahui, Perempuan Tanah Jahanam berkisah soal kutukan yang dialami Desa Harjosari gara-gara Maya (Tara Basro) yang awalnya lahir tanpa kulit. Akhir cerita sendiri memperlihatkan keberhasilan Maya kabur dari desa tersebut untuk kembali ke kota. [Sumarni]

Baca Juga: Bioskop Disegel! Nobar Perempuan Tanah Jahanam Batal

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB