Glenn Fredly Isi Soundtrack di Film Terbaru Reza Rahadian

Wah bakal romantis atau galau ya lagu Glenn Fredly?

Tinwarotul Fatonah | Yuliani | MataMata.com
Kamis, 18 Juli 2019 | 20:51 WIB
Glenn Fredly. (Instagram)

Glenn Fredly. (Instagram)

Matamata.com - Penyanyi Glenn Fredly akan kembali merilis single terbarunya, berjudul Kembali ke Awal. Lagu yang ditulis sendiri olehnya ini akan dirilis sebagai salah satu soundtrack film layar lebar yang diangkat dari sebuah novel dengan judul yang sama karya Ika Natassa, Twivortiare.

Poster film Twivortiare. [MD Pictures]
Poster film Twivortiare. [MD Pictures]

"Terakhir kerjasama soundtrack saya sama Dewi Lestari dan bisa kerja sama dengan MD. Apalagi cast-nya ternyata Reza (Rahadian) yang bagi Reza, ini (film) passion project-nya," kata Glenn Fredly, saat jumpa pers di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (18/7/2019).

Lagu Kembali ke Awal sendiri menceritakan tentang retrospektif sebuah hubungan, di mana memandang hubungan menjadi dua sisi. Introspeksi akan ego pribadi masing-masing menjadi titik fokus yang penting untuk keluar dari sebuah permasalahan.

Lagu ini diproduseri oleh Rif'at Syauqi Rahman Fachir atau lebih populer dengan panggilan Ifa Fachir. Ifan merupakan seorang musisi asal Indonesia yang menjadi salah satu pendiri sekaligus pianis di Maliq & D'Essential.

Bekerja sama dengan MD Musik Indonesia, single Kembali ke Awal siap menjadi bagian dari kisah romantis Beno (Reza Rahadian) dan Alexandra (Raihaanun) di fllm Twivortiare.

"Ini debut pertama saya dengan MD Music, saya percaya lagu itu punya takdirnya sendiri tapi yang menentukan, yang menikmati, pastinya kembali ke penonton," jelasnya.

Glenn Fredly [Yuliani/Suara.com]
Glenn Fredly [Yuliani/Suara.com]

Meski lagu Kembali ke Awal tidak diciptakan Glenn Fredly secara khusus untuk soundtrack film layar lebar, Glenn optimistis lagu tersebut bisa diterima dengan baik oleh masyarakat. Hal itu lantaran ia sempat uji coba mengunggah potongan lirik di media sosialnya.

"Lagu ini saya taruh liriknya saja di sosmed dan begitu saya taruh sebagian liriknya mereka antusias. Ok, its a good sign," tutur Glenn Fredly.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Skala penyelenggaraan juga diperluas demi mengakomodasi antusiasme penonton yang semakin besar....

life | 21:23 WIB

Opera Jawa akan diputar dalam format orisinalnya, yaitu rol seluloid 35mm....

life | 21:15 WIB

Konflik antara Aqilla dan Yumna kembali menjadi inti cerita Air Mata di Ujung Sajadah 2....

life | 12:23 WIB

Melanjutkan kisah pertamanya, AMDUS 2 mengungkap perjalanan Aqilla (Titi Kamal), sang ibu kandung yang masih berjuang de...

life | 12:43 WIB

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi antar perantau Minang sekaligus wujud nyata dukungan terhadap perkembangan indust...

life | 12:34 WIB

Acara nonton bareng berlangsung meriah dan dipenuhi antusiasme tinggi dari berbagai kalangan....

life | 14:25 WIB

Beauty Beyond Boundaries jadi langkah Onthemove untuk terus mendukung industri kreatif local....

life | 19:08 WIB

Mau tampil stylish tapi tetap hemat? Jangan khawatir, sekarang banyak tas wanita lokal yang berkualitas premium! Yuk, si...

life | 11:05 WIB

Tumbal Darah bukan hanya sekadar kisah tentang ritual setan....

life | 07:30 WIB

AMDUS 2 hadir dengan cerita yang lebih dalam, lebih emosional, dan menjanjikan intensitas yang dua kali lipat menyayat h...

life | 13:59 WIB