Tak Tanggung-tanggung, 5 Selebriti Ini Dapat Mahar Mewah saat Menikah

Paling termahal siapa lagi kalau bukan Syahrini.

Tinwarotul Fatonah | Uni Irmagani | MataMata.com
Minggu, 17 Maret 2019 | 15:15 WIB
Bella Shofie  (Suara.com/Nanda)

Bella Shofie (Suara.com/Nanda)

Matamata.com - Mahar atau mas kawin merupakan harta yang diberikan oleh pihak laki-laki kepada mempelai perempuan pada saat pernikahan. Bentuk mahar sendiri bisa berupa uang atau barang, tergantung kesepakatan kedua belah pihak.

Mahar menjadi hal yang wajib saat pernikahan. Itu juga bisa menjadi bukti cinta dari laki-laki pada mempelai perempuan.

Biasanya mahar sesuai request dari pihak perempuan. Berikut ini, Matamata.com berikan daftar artis yang dapat mahar mewah saat menikah.

1. Bella Shofie

Bella Shofie (Suara.com/Wahyu Tri Laksono)
Bella Shofie (Suara.com/Wahyu Tri Laksono)

Saat menikah dengan Suryono pada 2015 lalu, ia mendapat mas kawin berupa cincin berlian dua karat senilai Rp 130 juta. Pernikahan mereka kemudian berakhir setahun kemudian.

2. Raisa Andriana

Raisa Andriana dan Hamish Daud. (Instagram/@raisa6690)
Raisa Andriana dan Hamish Daud. (Instagram/@raisa6690)

Menikah dengan Hamish Daud, Raisa Andriana mendapat mahar berupa emas seberat 500 gram yang mencapai Rp 305,5 juta.

3. Bella Luna

Bella Luna (Instagram/@bellalunaferlinn)
Bella Luna (Instagram/@bellalunaferlinn)

Nama Bella Luna mencuat setelah menikah dengan pengusaha bernama Eko Hendro Prayitno yang akrab disapa Nana. Mas kawin yang diterima Bella Luna dari Nana berupa rumah senilai Rp 2 miliar.

Baru berjalan satu minggu, Bella Luna dan Nana berpisah. Sebab saat Nana menikahi Bella Luna, ia masih berstatus sebagai suami Theresia Shirley Chandrawati Rahmat.

Baca Juga: 5 Artis Cantik Ini Demen Kuliner Ekstrem, Apa Nggak Jijik?

4. Aisyahrani

Syahrini (berkacamata) bersama sang adik, Aisyahrani. (Rambiga/Suara.com)
Syahrini (berkacamata) bersama sang adik, Aisyahrani. (Rambiga/Suara.com)

Manajer sekaligus adik kandung Syahrini ini mendapat mahar berupa mobil mewah senilai Rp 1 miliar. Ia menikah dengan pengusaha Jeffry Geovani pada Mei 2012 lalu.

5. Syahrini

Reino Barack dan Syahrini memberikan keterangan terkait pernikahannya. [Suara.com/Ismail]
Reino Barack dan Syahrini memberikan keterangan terkait pernikahannya. [Suara.com/Ismail]

Pernikahan Syahrini dan Reino Barack sangat menggemparkan publik saat itu. Mereka menikah secara tertutup di Masjid Tokyo Camii, Jepang, pada 27 Februari lalu.

Tak main-main, Reino Barack meberikan mahar pada Syahrini senilai Rp 40 miliar berupa satu set perhiasan berlian yakni anting drop earrings, gelang 10 karat, cincin 11 karat dan kalung bentuk oval. Cincin nikah yang dipakai Syahrini saja sudah mencapai Rp 10 miliar.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB