Bak Pulang Shopping, Souvenir Acara Tunangan Gritte Agatha Bikin Melongo

Apa saja isi souvenir acara tunangan Gritte Agatha?

Nur Khotimah | MataMata.com
Rabu, 23 Agustus 2023 | 15:23 WIB

Gritte Agatha dan Arif Hidayat. (Instagram/gritteagathaa)

Matamata.com - Isi souvenir acara tunangan Gritte Agatha menjadi perbincangan di media sosial. Sebab, souvenir acara yang digelar pada 13 Agustus 2023 itu berisi barang-barang yang dibilang mirip hasil belanjaan di mall.

Tamu undangan acara Gritte Agatha rupanya mendapatkan souvenir yang terbilang cukup mewah. Detail isi souvenir ini diungkap oleh Gritte Agatha lewat unggahan TikTok miliknya pada Sabtu (19/8/2023).

"Souvenir kok satu, empat dong. Meledak," ujar Gritte Agatha dan Arif Hidayat dalam video TikTok tersebut, seperti dilansir pada Senin (21/8/2023).

Terlihat souvenir acara tunangan Gritte Agatha yang pertama adalah bingkisan dari merek fashion lokal, Jims Honey. Bingkisan tersebut diletakkan dalam kotak mewah berwarna biru dengan emboss merek warna emas.

Souvenir kedua adalah handuk dari salah satu merek ternama juga. Sama seperti bingkisan sebelumnya, handuk ini dikemas dalam kotak berhias gambar bunga-bunga yang menawan.

Souvenir berikutnya berupa makanan dan minuman. Di mana Gritte Agatha memberikan jamu dari merek ternama dengan kemasan modern serta beragam sambel yang juga berasal dari produk lokal.

Dalam videonya, Gritte Agatha juga memperlihatkan momen para tamu undangan menerima souvenir tersebut. Mereka terlihat bahagia menenteng paperbag berisi souvenir ketika pulang dari acara Gritte dan Arif.

Video souvenir Gritte Agatha dan Arif Hidayat sudah ditonton lebih dari 9 juta kali di TikTok. Belasan ribu komentar pun diberikan oleh netizen usai menyimak video tersebut.

"Souvenir holang kaya ini mah (emoji menangis)," kata netizen. "Pulang kondangan kayak pulang shopping," celetuk yang lain. "Pulang kondangan kek habis pulang belanja dari mall," ujar yang lain.

Simak ulasan lengkapnya dalam video di atas.

Baca Juga: Syahnaz Sadiqah Temui Rendy Kjaernett di Belakang Lady Nayoan, Benarkah?

Berita Terkait TERKINI

Rumah yang tampak luas dan besar itu tampak sudah mulai dihiasi ornamen dan tenda khas pernikahan adat Bali....

hotvideo | 14:46 WIB

Sosok Pendeta Gilbert Lumoindong dan Ustaz Solmed dikenal sebagai pemuka agama yang hidup bergelimang harta....

hotvideo | 17:55 WIB

Paula Verhoeven kini sudah sangat jarang tampil di publik tanpa mengenakan hijab....

hotvideo | 17:14 WIB

Selain ramah, ada komentar warganet yang menarik perhatian. Ia turut bicara soal aroma tubuh ibu satu anak ini....

hotvideo | 19:42 WIB

Momen ini terjadi saat keluarga Sultan Andara ini berlibur ke London, Inggris....

hotvideo | 18:45 WIB

Asila Maisa mendapat hadiah lego dari Ivan Gunawan....

hotvideo | 18:18 WIB

Maia Estianty beri reaksi tak terduga saat menyadari ada Shafeea di sampingnya....

hotvideo | 14:02 WIB

Momen tersebut terjadi saat Aurel masih kecil di masa Syahrini sedang dekat dengan Anang Hermansyah....

hotvideo | 15:22 WIB

Krisdayanti juga bersikap hangat pada calon menantunya Sarah Menzel....

hotvideo | 15:11 WIB

Momen bertemunya Adzam dengan ayah biologisnya itu menuai beragam komentar publik....

hotvideo | 11:57 WIB