Dewi Perssik. (Instagram/dewiperssik9)
Matamata.com - Dewi Perssik membantah tuduhan penggemar Saipul Jamil yang menudingnya tenar berkat sang mantan suami. Tak cuma asal bantah, Dewi Perssik pun menyertakan bukti video sebagai penguat.
Belakangan Dewi Perssik dan Saipul Jamil memang tengah berseteru. Di tengah hebohnya perseteruan keduanya, beberapa penggemar ikut membela masing-masing idola.
Begitupun penggemar Saipul Jamil yang membela sang idola dengan menuding Dewi Perssik tak akan tenar jika tidak menikah dengan mantan suaminya.
Nyinyiran tersebut dibantah Dewi Perssik dengan video penampilannya di acara "Sang Bintang" SCTV. Depe direkam pada 2003, sekitar tiga tahun sebelum mengenal Saipul Jamil dan menikah untuk pertama kali.
"Dapat kirimin video tahun 2003. Ketika dikontrak 'sang bintang sctv', ini masih belum kenal hap hap ya gaes," tulis Dewi Perssik dalam video unggahannya di Instagram pada Minggu (23/7/2023).
Selain itu, Dewi Perssik juga bertunangan dengan pria dari akademi polisi alias akpol ketika sudah jadi artis. Sedangkan pernikahan Dewi Perssik dengan Saipul Jamil baru berlangsung pada 2006 dan hanya bertahan selama setahun.
Baca Juga: Dewi Perssik Unggah Pengakuan Korban Pelecehan, Bang Ipul: Gue Laporin Lu, Ini Bukti UU ITE
"Jadi bukan botita hap-hap yang bikin saya terkenal dan saat itu saya punya tunangan akpol (polisi)," tegas Dewi Perssik.
"Saya kenal botita hap-hap tahun 2006. Dan nikahnya 2006 juga. Cuma setahun ya gais, setahunnya lagi ngurus perceraian yang puanjanggg," tandas pemilik Goyang Gergaji tersebut.
Baca Juga: Rela Bongkar Borok Masa Lalu Demi Serang Dewi Perssik, Saipul Jamil: Mami Lupa?