Dangdut
Petisi Boikot Ayu Ting Ting Sudah Capai 114 Ribu, Makin Dekati Target
Petisi Boikot Ayu Ting Ting di televisi makin meningkat jumlahnya.

Matamata.com - Petisi Boikot Ayu Ting Ting di televisi makin meningkat jumlahnya. Sudah ada 114.075 orang yang menekennya hingga Kamis (12/8/2021) malam ini.
Target petisi boikot Ayu Ting Ting 150.000 tandatangan. Ini berarti untuk menyempurnakannya, hanya butuh sekitar 36 ribu lagi.

Namun, belum ada jawaban pasti apakah setelah ini Ayu Ting Ting benar-benar diboikot dari televisi. Salah satu acara yang dipandu Ayu Ting Ting adalah Brownis di Trans TV.
Sang biduan masih eksis tampil bersama dua sahabatnya, Ivan Gunawan dan Ruben Onsu sampai hari ini. Rumor anjloknya rating dan share acara yang dipandu Ayu Ting Ting pun dibantah Ivan Gunawan.
![Ivan Gunawan dan Ayu Ting Ting. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/05/30/75372-ivan-gunawan-dan-ayu-ting-ting-instagram.jpg)
"Tunggu-tunggu, pengen tahu Brownis berapa share-nya? Kata orang-orang kok jelek? Kita bagus (rating) ya. 12 ya," ucap Ivan Gunawan dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official.
Terkait ocehan miring soal dirinya, Ayu Ting Ting tampaknya enggan mengambil pusing. Janda asal Depok ini hanya berkata, "biarlah orang berkata apa."
Selain Ivan Gunawan, ada Nikita Mirzani yang juga membela Ayu Ting Ting. Apa untungnya orang-orang menandatangani petisi tersebut dipertanyakan oleh ibu tiga anak ini.

"Memang rugi dan keuntungan kalian itu apa sampai tanda tangan petisi Ayu tidak ada di TV? Kalian bisa jadi kaya? Kalian bisa dapat banyak uang?" kata Nikita Mirzani di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (11/8/2021).
"Kan nggak, yang jadi gembel tetep jadi gembel, yang nggak punya pekerjaan tetep pengangguran, jadi apa manfaatnya?" imbuhnya.

Petisi boikot Ayu Ting Ting dibuat Putri Maharani pada Juni 2021. Boikot ini sebagai dampak dari aksi protes karena pedangdut 29 tahun itu dianggap kurang sopan.
"Pada acara Pas Sore. Terlihat waktu acara tersebut live di Trans 7, Ayu Ting Ting menendang salah satu talent," demikian keterangan di petisi tersebut.
Hot Video
Berita Terkait





Berita Terkini

Zaskia Gotik Pamer Baby Bump di Postingan Inul Daratista, Komentar Irfan Hakim Disorot
Zaskia Gotik tampil cantik memamerkan baby bump di postingan Inul Daratista.

Ayu Ting Ting Dihina di Sekolah, Ayah Rozak Turun Tangan Labrak Teman Anaknya: Turun Lo Semua!
Ayah Rozak menantang kakak kelas Ayu Ting Ting yang membully untuk berhadapan.

Pekerjaan 11 Suami Pedangdut, dari Manajer hingga Pilot!
Tak jarang suami pedangdut dituding sebagai pengangguran, kok bisa?

Rambut 'Beruban' Rizky Billar Bikin Lesti Kejora Syok: Zayn Malik, Minta Foto Dong!
Lesti Kejora memuji gaya rambut sang suami mirip seperti mantan personel One Direction, Zayn Malik.

Cara Ayu Ting Ting Berhijab Jelang Berangkat Umrah Disorot: Kok Lehernya Dilihatin?
Cara Ayu Ting Ting pakai hijab diprotes netizen.

Dikira Penampakan, Wajah Ayu Ting Ting Desak-desakan Nonton NCT Dream Bikin Kaget
Dikira penampakan, wajah Ayu Ting Ting terlihat begitu menyala dan tak seperti manusia pada umumnya.

Dewi Perssik Ditodong Bukti Kehamilan oleh Anak Angkat, Responsnya Bikin Meleyot: Ibu yang baik
Dewi Perssik ditodong foto kehamilan oleh anak angkatnya, Felice Gabriel.

Dulu Pernah Disindir Habis-habisan, Sikap Lesti Kejora saat Ketemu Lucinta Luna Disorot
Lucinta Luna pernah menyindir Lesti Kejora di media sosial gara-gara masalah viral ini.

Cupi Cupita Hempas Foto Suami di Instagram: Apa Sudah End Game?
Belum 1 tahun nikah, Cupi Cupita diam-diam hempas foto suaminya!

Dibentak Napi, Dewi Perssik Balas Mak Jleb Tudingan Angelina Sondakh: Singgung Harga Diri!
Aib di penjara dibongkar Angelina Sondakh, Dewi Perssik balas mak jleb!