Rumor CLBK dengan Jordi Onsu, Cita-Citata: Dulu Belum Jadian, Baru PDKT

Cita Citata malu-malu menjawab kabar kedekatannya dengan Jordi Onsu.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Kamis, 17 September 2020 | 13:02 WIB
Jordi Onsu dan Cita Citata [YouTube/MOP Channel]

Jordi Onsu dan Cita Citata [YouTube/MOP Channel]

Matamata.com - Cita-Citata menjawab isu CLBK dengan Jordi Onsu. Menurutnya, hal itu tak termasuk CLBK karena dulu keduanya hanya dekat. Hal itu diungkapkannya saat menjadi bintang tamu Brownis, Trans TV, Rabu (16/9/2020).

"Emang (dulu) udahan sama Jordi kenapa?" Tanya Wendy selaku pembawa acara. "Ya emang belum jadian. Kalau bahasa mah masih PDKT," jawab Cita-Citata.

Jordi Onsu dan Cita Citata. (Suara.com)
Jordi Onsu dan Cita Citata. (Suara.com)

Wendy pun penasaran kenapa dulu Cita-Citata sempat menjauh dari adik Ruben Onsu itu. Namun, ia lebih memilih menyimpan hal itu menjadi kenangan pribadi. "Adalah (alasan menjauh), masa gue umbar urusan pribadi gue di sini," kata Cita Citata.

Kendati demikian, Cita-Citata tak menampik keduanya pernah ada kedekatan spesial. Kemudian, Jordi Onsu mundur saat mengetahui pelantun Goyang Dumang itu berpacaran dengan bule asal Belanda.

"Dulu pernah dekat, terus yaudah agak jauh. Aku pacaran sama mantan tunangan aku," jelas Cita-Citata. "Terus mulai dekat lagi, kontak lagi (setelah putus)," lanjutnya sambil malu-malu.

Cita Citata (MataMata.com/Evi Ariska]
Cita Citata (MataMata.com/Evi Ariska]

Di acara yang sama, Dewi Perssik selaku bintang tamu ikut penasaran apakah Cita-Citata benar-benar ada rasa dengan Jordi Onsu. Perempuan berusia 26 tahun itu langsung menegaskan ia tak main-main. "Ada hati lah, kalau nggak ada hati nggak dekat," jawab Cita.

Tersirat, Cita-Citata merasa ada salah paham saat dulu dalam masa penjajakan dengan Jordi Onsu. Kini, ia dan Jordi sedang dalam tahap memahami pribadi masing-masing.

"Intinya (sekarang) harus tahu kebiasaan masing-masing, karena kebiasaan menentukan karakter. Karakter Ruben dan Jordi beda banget dan dengan aku juga pasti beda," jelasnya.

Jordi Onsu dan Cita Citata [YouTube/MOP Channel]
Jordi Onsu dan Cita Citata [YouTube/MOP Channel]

Penyanyi Cita Citata kembali jadi sorotan publik usai digandeng Jordi Onsu di perayaan hari ulang tahun Sarwendah beberapa waktu lalu. Keduanya tampak malu-malu saat diintrogasi Betrand Peto kenapa bisa datang bersama. Bahkan yang lebih mengagetkan, saat Bertrand Peto menyebut Cita Citata CLBK (Cinta Lama Belum Kelar) dengan Jordi Onsu, Cita dan Jordi pun langsung tersipu malu tak menepisnya.

Baca Juga: Cita Citata Difitnah Judesi Betrand Peto, Ussy Sulistiawaty Melahirkan

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Pusakarya, album perayaan 8 tahun karya Ndarboy Genk yang spesial dengan elemen orkestra....

dangdut | 23:16 WIB

Dandan ala Kim Ji Won di Queen of Tears, kecantikan Ayu Ting Ting curi perhatian!...

dangdut | 14:46 WIB

"Dua tiga katak melompat, Siapa cepat dia dapat," tulis Gilga Sahid seperti menggoda Happy Asmara....

dangdut | 15:25 WIB

Tisya Erni juga pernah mengaku digoda Sule yang kala itu masih berstatus sebagai suami Nathalie Holscher. Simak profil d...

dangdut | 15:19 WIB

Lantas siapa sebenarnya sosok pedangdut yang dipinang dengan uang panai Rp2 miliar ini? Simak profil Putri Isnari yang d...

dangdut | 15:03 WIB

Nikita Mirzani menyapa Saipul Jamil dengan ramah sambil menyinggung berita penangkapan sang pedangdut yang ramai dibicar...

dangdut | 16:02 WIB

Sebagai informasi, beberapa waktu lalu publik dihebohkan dengan video penangkapan Saipul Jamil dan asistennya....

dangdut | 11:23 WIB

Bella Bonita nampak sangat senang dengan penampilan Denny Caknan berambut panjang....

dangdut | 21:33 WIB

Indah Sari mengatakan Dewi Perssik membuat pernyataan tersebut hanya untuk konten TikTok. Sebab, Rully memang suka dieks...

dangdut | 16:03 WIB

Saipul Jamil menganggap tindakan Rully kencan dengan wanita lain wajar semata....

dangdut | 14:58 WIB