Mantan Model Ini Ngaku Jadi Korban Pemerkosaan Cristiano Ronaldo

Dia mengaku telah diperkosa oleh pemain berjuluk CR7 itu saat bermalam di sebuah hotel di Las Vegas.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Jum'at, 30 April 2021 | 19:39 WIB
Cristiano Ronaldo. (Instagram/@cristiano)

Cristiano Ronaldo. (Instagram/@cristiano)

Matamata.com - Kathryn Mayorga, seorang mantan model menuding pesepakbola dunia Cristiano Ronaldo telah memerkosanya di sebuah kamar hotel. Pada malam tahun baru 2009, dia mengaku telah diperkosa oleh pemain berjuluk CR7 itu saat bermalam di sebuah hotel di Las Vegas. 

Dikutip dari Mirror seperti dilansir dari Suara.com, Kathryn menuntut ganti rugi sebesar 56 juta poundsterling atau sekitar Rp 1, 1 triliun. Dalam dokumen yang diterima pengadilan, Kathryn menuntut Cristiano Ronaldo melakukan pelecehan seksual terhadapnya hingga menimbulkan trauma masa lalu.

Cristiano Ronaldo. (Instagram/@cristiano)
Cristiano Ronaldo. (Instagram/@cristiano)

Tuntutan ganti rugi itu diajukan olehnya untuk menebus "rasa sakit dan penderitaan masa lalu" sementara sebagian nominal dari 56 juta poundsterling itu digunakan sebagai ganti rugi "rasa sakit dan penderitaan masa depan. Sementara itu, tuduhan yang dilontarkan Mayorga dibantah keras oleh Cristiano Ronaldo.

Ronaldo telah memberikan 375 ribu dolar sebagai bagian dari penyelesaian non-disclosure di luar pengadilan tahun 2010. Tapi kemudian, Mayorga mengajukan gugatan perdata di Las Vegas dengan mengatakan bahwa ia telah mengalami "cacat mental" karena menyetujui kesepakatan itu di bawah tekanan.

Cristiano Ronaldo. (Instagram/@cristiano)
Cristiano Ronaldo. (Instagram/@cristiano)

Atas kasus kliennya itu, tim kuasa hukum Mayrga mengajukan lebih dari 60 saksi. Termasuk pula bintang Big Brother Inggris, Jasmine Lennard di antara saksi itu.  Sementara itu polisi telah menyelidiki chairman Juventus Andrea Agnelli, agen Ronaldo, Jorge Mendes, dan Andy Quinn.

Ronaldi membantah segala tuduhan terhadapnya dengan tegas. "Saya dengan tegas menyangkal tuduhan terhadap saya. Pemerkosaan adalah kejahatan keji yang bertentangan dengan apa pun yang saya yakini," ujar mantan bintang Manchester United itu.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB