Scarlett Johansson Resmi Menikah, Beri Sumbangan Buat Lansia

Keren nih Scarlett Johansson kasih sumbangan buat lansia saat menikah!

Yohanes Endra | Irma Joanita | MataMata.com
Jum'at, 30 Oktober 2020 | 21:45 WIB
Scarlett Johansson menikah dengan Colin Jost. (Instagram/@scarlettjohanssonoffiicial)

Scarlett Johansson menikah dengan Colin Jost. (Instagram/@scarlettjohanssonoffiicial)

Matamata.com - Pemain Black Widow, Scarlett Johansson resmi menikah dengan komedian Colin Jost. Keduanya menikah secara diam-diam dan baru disampaikan oleh salah satu Yayasan Nirlaba Amerika Serikat, Meals on Wheels.

"Dengan penuh semangat kami menyampaikan berita bahwa Scarlett Johansson dan Colin Jost telah menikah pada akhir minggu dan menyelenggarakan sebuah upacara intim bersama keluarga dekat yang mereka cintai, mengikuti protokol keselamatan Covid-19 dari CDC," tulis Instagram @mealsonwheelsamerica pada Kamis (29/10/2020) kemarin.

Scarlett Johansson menikah dengan Colin Jost. (Instagram/@instyleturkiye)
Scarlett Johansson menikah dengan Colin Jost. (Instagram/@instyleturkiye)

Tak hanya berniat mengumumkan pernikahan Scarlett Johansson saja, namun juga ada niatan menarik perhatian publik soal donasi yang diberikan pengantin kepada Meals on Wheels. Yayasan Meals on Wheels sendiri diketahui fokus dalam bidang kesejahteraan kaum lanjut usia.

"Doa di dalam pernikahan mereka adalah memberi perubahan kepada lansia yang berada dalam kondisi rentan di momen yang berat ini, dengan mendukung @mealsonwheelsamerica. Mohon pertimbangkan untuk merayakan pasangan berbahagia ini dengan menuju tautan dalam bio kami," pungkas Yayasan yang satu ini.

Scarlett Johansson menikah dengan Colin Jost. (Instagram/@scarlettjohanssonoffiicial)
Scarlett Johansson menikah dengan Colin Jost. (Instagram/@scarlettjohanssonoffiicial)

Hubungan antara Scarlett Johansson dengan Colin Jost sendiri memang jarang mengumbar kemesraan di media sosial. Nemun, keduanya memang beberapa kali hadir bersama di event ternama mulai dari red carpet film Avengers: Infinity War dan Endgame, event MET Gala, hingga Piala Oscar.

Wah, keren banget nih Scarlett Johansson dan Colin Jost bantu Yayasan Lansia saat hari bahagia mereka. Gimana nih kalau pendapatmu?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB

Aktor papan atas Korea Selatan, Kim Soo Hyun, kini tengah menjadi sorotan setelah diterpa badai masalah hukum terkait ko...

world | 16:15 WIB

Penyanyi dan aktris ternama Amerika Serikat, Selena Gomez, kembali menjadi perbincangan hangat di media sosial setelah t...

world | 16:15 WIB

Justin Bieber kembali menjadi pusat perhatian publik global, bukan karena karya musik barunya, melainkan akibat rumor ba...

world | 11:45 WIB

Lucy Guo mencatatkan namanya dalam sejarah sebagai miliarder wanita termuda di dunia, menggeser posisi bintang pop terke...

world | 06:30 WIB

Kabar mengejutkan tentang penyanyi internasional Justin Bieber yang diisukan bangkrut akibat utang sebesar Rp320 miliar ...

world | 09:30 WIB

Blue Origin, perusahaan penerbangan luar angkasa milik Jeff Bezos, kembali menjadi sorotan setelah mengumumkan rencana m...

world | 16:15 WIB