Pakai Tank Top Ketat, Billie Eilish Jadi Korban Body Shaming Lagi

Billie Eilish jadi korban cibiran netizen karena bentuk tubuhnya.

Jum'at, 16 Oktober 2020 | 12:45 WIB
Billie Eilish. (Instagram/@billieeilish)

Billie Eilish. (Instagram/@billieeilish)

Matamata.com - Billie Eilish dikenal sebagai penyanyi remaja yang gemar mengenakan baju oversize atau gombrong. Penampilannya pun selalu nyentrik dengan cat rambut hijau menyala yang menjadi ciri khasnya.

Penyanyi berprestasi itu baru-baru ini menjadi sasaran bully netizen di media sosial. Pasalnya, foto-foto Billie saat tengah mengenakan tank top ketat dan celana pendek beredar di internet.

Billie Eilish (https://www.independent.co.uk/)
Billie Eilish (https://www.independent.co.uk/)

Yang membuat netizen mem-bully Billie dikarenakan tank top tersebut menunjukan lekuk tubuhnya yang selama ini disembunyikan oleh penyanyi 18 tahun itu. Tubuhnya itu langsung jadi sasaran bully tak terkecuali dari netizen Indonesia.

Beberapa foto Billie tampak diunggah di akun Instagram, salah satunya akun @dagelan. Terlihat komentar-komentar body shaming ditujukan kepada Billie Eilish.

"Ternyata si billie kirain siapa tua amat ya," tulis netizen. "Pantes aja pake baju longgar mulu.," tulis netizen lain. Beragam komentar jahat lainnya dituliskan netizen dalam kolom komentar unggahan akun @dagelan.

Billie Eilish (Instagram.com/dagelan)
Billie Eilish (Instagram.com/dagelan)

Netizen dari berbagai negara banyak yang merespon foto pelantun Bad Guy itu dengan ucapan body shaming. Sering mendapat ucapan jahat terkait bentuk tubuhnya, Billie menanggapi hal tersebut dengan bijak.

“Saya tidak pernah ingin dunia tahu segalanya tentang saya. Itulah mengapa saya memakai pakaian longgar. Tidak ada yang bisa memiliki pendapat karena mereka belum melihat apa yang ada di baliknya, apakah kalian tahu? " ucap Billie dalam video yang dibuat oleh Calvin Klein 2019 lalu dilansir dari The Independent.

Billie dihina karena sering memakai oversize. Namun ia juga dihina saat memakai bikini karena bentuk tubuhnya terekspos.

Billie Eilish. (Instagram/@billieeilish)
Billie Eilish. (Instagram/@billieeilish)

“Jika saya memakai apa yang nyaman, saya dianggap bukan perempuan. Jika saya melepaskan baju itu, saya disebut pelacur," ucapnya.

Baca Juga: Hebat! Billie Eilish Sabet 5 Penghargaan Sekaligus di Grammy

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB