World
8 Seleb Bollywood Pamer Foto dengan Sang Mama, Ibu Katrina Kaif Bule Banget
Sekarang jadi tahu kecantikan Katrina Kaif menurun dari siapa nih!

Matamata.com - Hari Ibu Sedunia yang jatuh pada 10 Mei lalu masih dirayakan oleh gegap gempita oleh segenap seleb Bollywood. Mereka tak henti-hentinya mengunggah potret lawas untuk mengenang jasa ibunda.
Dari katrina Kaif sampai Kajol posting foto dengan sang mama yang curi perhatian. Ungkapan tulus mereka untuk wanita yang melahirkannya bikin netizen terharu.
Kepoin postingan seleb Bollywood dan ibunya di bawah ini yuk!
1. Kareena Kapoor

Kareena Kapoor Khan sudah menjadi seorang ibu. Dia berbagi foto jenaka dengan sang putra Taimur Ali Khan sembari menjulurkan lidahnya. Gemes banget!
2. Madhuri Dixit

Terlalu sedikit kata-kata bagi Madhuri Dixit Nene untuk menggambarkan berapa banyak arti aai Snehlata baginya. Dia menggambarkan pekerjaan seorang ibu sebagai salah satu yang paling sulit di dunia dan bahwa ibunya adalah seorang profesional yang teliti. Dia juga mengucapkan terima kasih yang tulus untuk semuanya.
3. Akshay Kumar

Akshay Kumar berpose bersama ibunya, Aruna dan saudara perempuannya, Alka. Dia menulis bahwa hanya ibu yang bisa menghiburnya karena dia tahu tidak ada yang bisa dia lakukan tanpa restunya.
4. Anushka Sharma

Anushka Sharma membagikan cuplikan dari perayaan pernikahannya tahun 2017 bersama sang ibu, Ashima. Dia pun mengungkapkan cintanya pada sang mama tersayang.
5. Katrina Kaif

"Ibuku .... yang aku suka lakukan adalah memeluk dan menari bersama ibuku ... ingatan terkuatku dari masa kecil adalah bahwa aku selalu memegang pinggang ibuku," tulis Katrina Kaif sambil berbagi potret masa kecil dengan sang ibu.
Fyi, Katrina Kaif lahir di Hong Kong dengan nama ibunya Turquotte pada 16 Juli 1983. Ayahnya (Mohammed Kaif) adalah seorang pengusaha Inggris keturunan Kashmir dan ibunya (Suzanne, juga dieja Susanna) adalah pengacara asal Inggris dan pekerja amal.
Pantes ibu Katrina bule banget ya!

Deepika Padukone memposting foto yang menggemaskan bersama ibu dan saudara perempuannya di salah satu rentetan upacara pernikahannya.
"Love you Amma!" tulisnya.
7. Preity Zinta

"Selamat Hari Ibu Ma. Kamu adalah duniaku. Terima kasih telah menjadi dirimu. Selamat Hari Ibu untuk semua ibu di luar sana, banyak cinta selalu," tulis Preity Zinta sambil pamer foto dikecup ibunya.
8. Kajol

"Me n mom mom n me me n mom mom n me .... Tidak pernah berakhir, tanpa batas. Saya seorang ibu yang baik hari ini karena saya memiliki cetak biru yang paling mengagumkan untuk diikuti. Bersyukur setiap hari," tulis Kajol posting foto bersama sang ibu, Tanuja.
Foto seleb Bollywood dan ibunya mana nih yang paling kamu sukai?
Hot Video
Berita Terkait





Berita Terkini

5 Film Vicky Kaushal yang Keren dan Wajib Ditonton, Suami Katrina Kaif Ulang Tahun ke-34
Aktor Bollywood Vicky Kaushal ulang tahun, simak beberapa filmnya yang recommended banget!

Britney Spears Terpukul Hebat usai Alami Keguguran
Britney Spears terpukul usai kehilangan bayi yang dikandungnya di awal kehamilan.

Suhana Khan Debut Film Pertama, Shah Rukh Khan Kirim Pesan Manis: Tetap Jadi Diri Sendiri
Shah Rukh Khan kirim pesan manis untuk Suhana Khan.

Shah Rukh Khan Diburu Kru Film DUNKI untuk Selfie Bareng: Ini Mimpi Kami
Kegiatan Shah Rukh Khan di lokasi syuting menuai sorotan publik.

Sinopsis Jayeshbhai Jordaar, Film India Terbaru Ranveer Singh yang Tayang di Bioskop Hari Ini
Ranveer Singh kembali dengan film baru, simak sinopsis Jayeshbhai Jordaar yang tayang hari ini di bioskop.

Naomi Judd Meninggal karena Bunuh Diri, Anak Ungkap Trauma Mendalam
Sang anak menyebut ibunya menggunakan senjata api.

Foto Shah Rukh Khan Syuting di Lokasi Film Bollywood Baru Bocor: Emang Juara
Shah Rukh Khan mulai syuting film baru berjudul 'DUNKI'.

Aktris Bollywood Sarika Jatuh Miskin selama Pandemi, Cuma Hasilkan Rp500 Ribu
Sarika utarakan pengalaman pahit selama pandemi Covid-19.

Britney Spears Singgung Kepercayaan pada Tuhan usai Pamer Foto Tanpa Busana
Britney Spears menuliskan kalimat bijak usai pamer foto tanpa busana.

Britney Spears Unggah Foto Tanpa Busana, Ternyata Ada Makna Terselubung di Baliknya!
Britney Spears mengunggah sederet foto yang menunjukkan dirinya tak memakai busana.