Ngakak! Ekspresi Pasrah Brad Pitt Dipanggil Sayang oleh Leonardo DiCaprio

Brad Pitt dan Leonardo DiCaprio dekat sejak bintangi Once Upon A Time In Hollywood.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Jum'at, 24 Januari 2020 | 09:00 WIB
Brad Pitt - (Shutterstock)

Brad Pitt - (Shutterstock)

Matamata.com - Persahabatan Brad Pitt dan Leonardo DiCaprio jadi semakin erat sejak bintangi film 'Once Upon A Time In Hollywood'. Keduanya bahkan punya panggilan sayang masing-masing.

Melansir Ace Showbiz, Brad Pitt mengaku bingung mendengar Leonardo DiCaprio memanggilnya dengan sebutan 'Lover' alias kekasih. Namun, ia tak keberatan dan manut saja dipanggil seperti itu oleh sahabatnya.

"Kekasih, dia memanggilku kekasih (lover). Memang agak membingungkan tapi, ya, aku ikuti saja," ujar Brad Pitt.

Tak cuma Leonardo DiCaprio yang punya punya panggilan sayang untuk Brad Pitt. Mantan suami Angelina Jolie ini juga punya panggilan manis sendiri. Dia memanggil Leo dengan sebutan LDC.

Rupanya LDC itu singkatan dari nama lengkap Leonardo DiCaprio.

Leonardo Dicaprio (Shutterstock)
Leonardo Dicaprio (Shutterstock)

Melansir Deadline, Brad Pitt juga menjelaskan ia dan LDC memiliki chemistry yang cukup baik dan saling klik di lokasi syuting film' Once Upon A Time In Hollywood'. Itulah sebabnya mereka mudah jadi sahabat.

"Aku bisa mengatakan bahwa kita saling terkait satu sama lain. Kami saling mendukung dan menghormati. Kami juga memiliki tawa yang baik," jelas Brad Pitt.

Kedekatan Brad Pitt dengan Leonardo DiCaprio tak cuma sebatas teman bermain dan nongkrong semata, mereka bahkan saling memberikan dukungan di acara penghargaan.

Brad Pitt. (YouTube/Accsess)
Brad Pitt. (YouTube/Accsess)

Ya, dua aktor ganteng ini sama-sama dinominasikan dalam ajang penghargaan Oscar untuk film 'Once Upon A Time In Hollywood'. Leonardo DiCaprio masuk nonimasi aktor terbaik, sedangkan Brad Pitt untuk aktor pendukung terbaik.

Keduanya memang dikenal memiliki hubungan dekat, terutama semenjak Pitt bercerai dari istrinya, Angelina Jolie. Leonardo sering main ke rumah Pitt dan betah berlama-lama di studio pahat milik mantan suami Jennifer Aniston itu. [Rima Suliastini]

Baca Juga: Brad Pitt Tatap Mesra Jennifer Aniston, Netizen Heboh Nyuruh Balikan

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB