8 Gaya Seleb Bollywood Tahun Baruan, Putra Shah Rukh Khan Pelit Senyum!

Momen tahun baru seleb Bollywood yang paling disorot, yuk kepoin!

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Kamis, 02 Januari 2020 | 12:30 WIB
Shah Rukh Khan dan Aryan Khan (Instagram/@iamsrk)

Shah Rukh Khan dan Aryan Khan (Instagram/@iamsrk)

Matamata.com - Tahun Baru 2020 dirayakan seleb Bollywood dengan beraneka ragam cara. Ada yang menunjukkan kemesraan dengan pasangannya, dan ada juga yang seru-seruan bareng keluarga.

Sempat ditutupi, Malaika Arora terang-terangan mencium Arjun Kapoor, kekasih brondongnya di malam tahun baru. Ada juga momen tahun baru Shah Rukh Khan yang putranya dicibir pelit senyum.

Yang mana kira-kira favoritmu? Kepoin bareng 8 gaya seleb Bollywood rayakan tahun baru.

1. Kajol

Kajol (Instagram/@kajol)
Kajol (Instagram/@kajol)

Puas-puasin lihat kolase foto Kajol yang cantik kebangetan di awal tahun baru 2020 ini. Memakai sari merah menyala, Kajol menampilkan beragam ekspresi sebagai hadiah tahun baru untuk para penggemarnya.

"Menghadapi tahun 2020. Semoga setiap orang mendapat tahun baru yang luar biasa," tulis Kajol pada captionnya.

2. Deepika Padukone

Deepika Padukone (Instagram/@deepikapadukone)
Deepika Padukone (Instagram/@deepikapadukone)

Deepika Padukone memposting foto masa kecil yang langka saat mengucapkan selamat Tahun Baru untuk para penggemarnya. Deepika berpakaian seperti seorang pria paruh baya dalam kurta dengan selendang melilit bahunya. Dia memakai kumis dan rambutnya dibelah rapi di tengah dan diikat di belakang.

"Semoga Anda selalu memiliki kejernihan pikiran & tindakan ... Happy #2020," tulisnya.

3. Alia Bhatt

Baca Juga: 8 Gaya Seleb Bollywood Rayakan Natal, Kajol Seksi Pakai Kemben!

Alia Bhatt (Instagram/@aliaabhatt)
Alia Bhatt (Instagram/@aliaabhatt)

Alia Bhatt pamer foto berlatar belakang laut biru dan bukit hijau. Rambutnya tampak basah dan wajahnya menghadap ke atas sambil memejamkan mata.

"Cahaya akan datang, 2020," ungkapnya.

4. Preity Zinta

Preity Zinta dan Gene Goodenough (Instagram/@realpz)
Preity Zinta dan Gene Goodenough (Instagram/@realpz)

"Happy New Year kalian," tulis Preity Zinta sambil memposting foto tersenyum dalam dekapan hangat suami, Gene Goodenough.

5. Anushka Sharma dan Kareena Kapoor

Anushka Sharma, Kareena Kapoor, Varun Dhawan bersama pasangan (Instagram/@anushkasharma)
Anushka Sharma, Kareena Kapoor, Varun Dhawan bersama pasangan (Instagram/@anushkasharma)

Virat Kohli dan Anushka Sharma menyambut tahun baru 2020 dengan sederet seleb Bollywood ternama seperti Saif Ali Khan, Kareena Kapoor dan Varun Dhawan di Swiss. Momen istimewa itu dibagikan di akun Instagramnya.

Namun yang bikin netizen ribut adalah posisi mereka duduk saat berfoto bersama. Varun Dhawan dan Natasha Dalal tampak duduk di tengah-tengah. Tapi uniknya Kareena duduk di sebelah kanan dengan suami Anushka, Virat Kohli. Sementara Anushka di sisi kiri bersama suami Kareena, Saif Ali Khan.

Posisi kebalik ini sukses bikin penggemar salah fokus lho. Langsung deh banjir komentar.

@_abhay_jain___: "Pada ganti pasangan nih suami istri?"

@ashutosh_vision: "Tukar-menukar pasangan."

Kocak ya?

6. Karisma Kapoor

Karisma Kapoor (Instagram/@therealkarismakapoor)
Karisma Kapoor (Instagram/@therealkarismakapoor)

Heran deh sama Karisma Kapoor. Kakak Kareena Kapoor ini terlihat tak menua sama sekali di usianya yang menginjak 45 tahun. Apalagi saat dia dikelilingi balon-balon warna emas yang bersinar seperti wajahnya.

"Bersinar seperti bintang, Happy 2020," katanya.

7. Malaika Arora

Malaika Arora dan Arjun Kapoor (Instagram/@malaikaaroraofficial)
Malaika Arora dan Arjun Kapoor (Instagram/@malaikaaroraofficial)

Jomblo jangan lihat postingan ini deh. Malaika Arora kecup mesra kekasih brondong gantengnya, Arjun Kapoor. Tahun ini Arjun 34 tahun dan Malaika Arora 46 tahun.

"Matahari, bintang, cahaya, kebahagiaan ....... 2020," tulis Malaika.

Serasi nggak mereka?

8. Shah Rukh Khan

Shah Rukh Khan dan Gauri Khan (Instagram/@gaurikhan)
Shah Rukh Khan dan Gauri Khan (Instagram/@gaurikhan)

Sementara banyak bintang Bollywood sedang berlibur di luar negeri yang eksotis, superstar Shah Rukh Khan dan Gauri Khan memilih untuk menyambut Tahun Baru 2020 di rumah pertanian Alibaug mereka bersama anak-anak, Aryan, Suhana, Abram Khan dan teman dekat.

Gauri Khan telah berbagi berbagai foto dari pesta Tahun Baru di akun media sosialnya di mana Sanjay Kapoor, istrinya Maheep Kapoor dan Ananya Panday juga terlihat berpose dengan keluarga Khan.

Namun yang menjadi sorotan adalah sosok putra Shah Rukh Khan, Aryan Khan (paling kiri baju merah) yang dicibir pelit senyum.

@palovig: "Aryan kok nggak senyum sih."

@samakshvevo: "Ada apa dengan Aryan, kenapa dia selalu kelihatan marah di setiap foto?"

@iamshaz02: "Aryan kenapa sih, kenapa dia terlihat sedih?"

@goodheart: "Mengapa aryan khan begitu galak di setiap foto?"

Jadi yang mana foto seleb Bollywood favoritmu?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB